kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

XL Axiata donasikan data ke Tanjung Pinang


Kamis, 26 April 2018 / 16:46 WIB
XL Axiata donasikan data ke Tanjung Pinang
Gerakan Donasi Kuota XL Axiata


Reporter: Anastasia Lilin Y | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - TANJUNG PINANG. PT XL Axiata Tbk menargetkan penyaluran donasi kuota ke 578 Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) hingga Mei 2018 ini. Penyaluran kuota tersebut dalam bentuk program Gerakan Donasi Kuota (GDK) yang berlangsung sejak Agustus 2017. Kepulauan Riau menjadi salah satu provinsi yang menjadi target penyaluran mereka.

Hingga akhir Mei 2018, XL Axiata akan menyalurkan donasi kuota ke 75 sekolah di Kepulauan Riau. Masing-masing sekolah akan menerima donasi kuota sebesar 240 gigabyte (GB) selama satu tahun. Puluhan sekolah itu tersebut berada di Batam, Karimun, Tanjung Pinang dan Bintan.

Bukan tanpa pertimbangan XL Axiata memilih Kepulauan Riau. "Provinsi Kepulauan Riau ini menjadi salah satu prioritas untuk program Gerakan Donasi Kuota layanan data karena saat ini sudah terjangkau jaringan 3G/4G XL Axiata secara luas, selain itu juga karena sekolah-sekolah di sini memang sangat membutuhkan fasilitas internet untuk menunjang aktifitas belajar dan mengejar," ujar Presiden Direktur PT XL Axiata Tbk Dian Siswarini dalam siaran pers, Kamis (25/4).

Selain kuota, XL Axiata juga menyalurkan perangkat mobile broadband atau router XL Home. Perusahaan berkode saham EXCL di Bursa Efek Indonesia itu juga memberikan pelatihan Melek Internet dalam berbagai bentuk kegiatan.

Tak berhenti sampai di situ, XL Axiata masih akan menyalurkan donasi kuota ke sekolah-sekolah di daerah lain. Adapun pemilihan sekolah mengacu pada data Dinas Pendidikan dan Kebudayaan provinsi setempat. Dalam tiga tahun ke depan, mereka menargetkan penyaluran donasi kuota ke minimal 5.000 sekolah di berbagai daerah.

Sambil jalan, XL Axiata akan terus menjalin komunikasi dengan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia serta Dinas Pendidikan setempat. Tujuannya agar program donasi kuota tepat sasaran.

Informasi saja, dari Agustus 2017 hingga Maret 2018 program GDK XL Axiata telah mengumpulkan lebih dari 195 terabyte (TB) kuota data. GDK menggalang partisipasi pelanggan dan masyarakat untuk mendonasikan kuota layanan data secara sukarela. Pelanggan bisa mendonasikan kuota paket data Xtra Combo dengan mengakses UMB *123*888#. Kuota yang didonasikan akan mengurangi Kuota Utama Paket Xtra Combo pelanggan.

Selain donasi sukarela pelanggan, XL Axiata juga mengalokasikan kuota layanan data sebesar 25 MB untuk setiap pembelian dan isi ulang paket data Xtra Combo oleh pelanggan. Alokasi kuota ini tidak akan memotong kuota yang dibeli pelanggan.

Sejauh ini layanan data XL Axiata telah menjangkau lebih dari 400 kota. Lebih dari 364 kota di antaranya sudah menangkap layanan 4G LTE.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×