Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. AirAsia Indonesia mulai memberikan fasilitas layanan rapid test bagi penumpang yang melakukan perjalanan melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta. Layanan ini berkonsep drive thru.
Direktur Utama AirAsia Indonesia Veranita Yosephine menyampaikan, penumpang AirAsia dapat menikmati layanan rapid test dengan tarif senilai Rp 95.500 dengan mengunjungi langsung lokasi Rapid Test Drive-Thru yang berada di Soewarna Business Park (dekat SPBU Shell), kawasan Bandara Internasional Soekarno Hatta. Layanan Rapid Test Drive-Thru di Soewarna Business Park tersedia setiap hari mulai pukul 04.00 hingga 20.00 WIB.
“Dengan adanya layanan rapid test tarif khusus, ini juga melengkapi harga tiket kami yang sangat kompetitif selama ini. Kami berharap penawaran khusus ini dapat memudahkan masyarakat dari berbagai kalangan untuk bepergian selama masa adaptasi kebiasaan baru untuk berbagai kepentingan,” jelasnya melalui keterangan resmi, Minggu (26/7).
Baca Juga: Asyik, Lion Air Group tambah fasilitas rapid test di Pulau Lombok
Veranita menambahkan, dalam waktu dekat pihaknya juga akan memperluas layanan ini ke sejumlah kota-kota yang sudah mulai diterbangi kembali. AirAsia sudah menambah ketersediaan kursi pada rute Jakarta-Medan dan Jakarta-Bali, serta membuka kembali rute domestik, seperti Surabaya, Yogyakarta, dan Lombok.
"Termasuk menyediakan layanan fly-thru (transit) domestik bagi tamu yang ingin terbang lebih jauh, yaitu Medan-Bali, Medan-Lombok, serta Medan-Surabaya melalui Jakarta," katanya.
Adapun untuk bisa mendapatkan tarif khusus tersebut, penumpang AirAsia hanya perlu menunjukkan nomor pemesanan dan identitas diri di lokasi rapid test.
Ia menjelaskan, tahapan untuk melakukan rapid test ini pertama dimulai dari registrasi dan pembayaran di gerbang masuk selama kurang lebih 5 menit. Selanjutnya Pengambilan sampel dan menunggu hasil pemeriksaan selama 10 menit -15 menit.
Selanjutnya pengambilan hasil rapid test dan surat keterangan kesehatan. Baik Surat keterangan kesehatan maupun hasil Rapid Test berlaku 14 hari sejak tanggal pemeriksaan.
Upaya maskapai dalam menggaet tingkat permintaan selama masa adaptasi baru ini dilakukan dengan memberikan berbagai kemudahan dengan menawarkan tarif kompetitif, fleksibilitas ubah jadwal, proses akun kredit di hari yang sama, hingga bagasi gratis 15 kg untuk penumpang domestik. Setiap penumpang AirAsia diperbolehkan membawa dua buah barang bawaan ke dalam kabin pesawat dengan berat total maksimal 7 kg.
Namun, jika barang bagasi kabin melebihi ketentuan di atas, penumpang dapat membagasikan barang bawaannya dan memanfaatkan jatah bagasi terdaftar (checked baggage) gratis hingga 15 kg untuk penerbangan domestik di Indonesia, atau dapat memesan jatah bagasi tambahan sebelum terbang.
Baca Juga: 12 stasiun kereta api sediakan layanan rapid test mulai Senin (27/7), simak daftarnya
Sementara untuk kemudahan pemesanan layanan makanan penerbangan (inflight meals) dengan cukup memesan makanan dan minuman penerbangan yang diinginkan di laman resmi atau aplikasi AirAsia melalui ‘Pembelian Saya’ atau ‘My Bookings’ setidaknya 24 jam sebelum waktu penerbangan.
Veranita menyebut, seluruh makanan diproduksi dan dikemas dengan standar higienis tertinggi dan mengikuti persyaratan keamanan pangan yang ketat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News