Reporter: Leni Wandira | Editor: Handoyo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) optimistis mengejar penjualan hingga akhir tahun, seiring berlanjutnya insentif pemerintah, peluncuran produk baru, serta strategi pemasaran yang menekankan fitur hunian modern dan lokasi strategis.
Hingga September 2025, perseroan mencatat realisasi marketing sales sebesar Rp2,1 triliun. Adapun sepanjang 2025, perseroan menargetkan marketing sales sebesar Rp3,5 triliun.
"Realisasi penjualan marketing hingga bulan September adalah sebesar Rp2,1 triliun," ujar Corporate Secretary ASRI, Tony Rudiyanto, kepada Kontan, Minggu (2/11).
Ia mengatakan kontribusi stimulus pemerintah masih menjadi faktor pendorong penjualan properti tahun ini, terutama insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPn DTP) dan penurunan suku bunga Kredit Pemilikan Rumah (KPR).
Baca Juga: Kopi Kenangan Luncurkan Gerai Ramah Lingkungan Pertama di Alam Sutera
“Insentif PPn DTP dari pemerintah memberikan dampak positif terhadap penjualan marketing sales dengan berkontribusi sebesar Rp260 miliar atau sekitar 12,5%,” jelas Tony.
Menurutnya, penurunan suku bunga KPR dari bank juga mendorong penjualan properti, apalagi penjualan rumah kami di Sutera Rasuna dan Suvarna Sutera menargetkan pengguna akhir yang pembiayaan rumahnya sebagian besar menggunakan KPR.
Selain kebijakan fiskal dan moneter, ASRI mencatat peningkatan minat konsumen berkat strategi pengembangan produk yang lebih adaptif terhadap kebutuhan pasar. Hunian baru perseroan kini dilengkapi smart home system dan solar water heater, serta berada di kawasan dengan aksesibilitas tinggi.
“Selain faktor insentif, pendorong penjualan ASRI adalah strategi marketing, dimana rumah baru kami saat ini mengikuti perkembangan teknologi dan lokasi yang strategis,” kata Tony.
Memasuki kuartal IV/2025, ASRI fokus mempercepat penjualan stok dan proyek yang baru meluncur. Perseroan baru saja meluncurkan cluster Philo di Sutera Rasuna dan kavling komersial Escala di kawasan Alam Sutera.
“Saat ini kami masih mengejar penjualan dari stok maupun produk yang launching di tahun ini. Kami baru saja meluncurkan cluster ke-4 di Sutera Rasuna dengan nama Philo dan penjualan kavling komersial Escala,” pungkasnya.
Selanjutnya: Michael Jordan: Rahasia Jadi Pemain Basket Terkaya di Dunia Sepanjang Masa
Menarik Dibaca: Jadwal Hylo Open 2025 Babak Final, Tiga Wakil Indonesia Siap Rebut Podium Tertinggi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













