kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.405.000   -9.000   -0,64%
  • USD/IDR 15.370
  • IDX 7.722   40,80   0,53%
  • KOMPAS100 1.176   5,28   0,45%
  • LQ45 950   6,41   0,68%
  • ISSI 225   0,01   0,00%
  • IDX30 481   2,75   0,57%
  • IDXHIDIV20 584   2,72   0,47%
  • IDX80 133   0,62   0,47%
  • IDXV30 138   -1,18   -0,84%
  • IDXQ30 161   0,48   0,30%

ASDP Tergetkan Kenaikan Penumpang 10% Dalam Ajang ARRC 2024 di Mandalika


Jumat, 26 Juli 2024 / 17:00 WIB
ASDP Tergetkan Kenaikan Penumpang 10% Dalam Ajang ARRC 2024 di Mandalika
ILUSTRASI. ASDP pastikan Pelabuhan Lembar dan Padangbai dalam kondisi operasional yang baik jelang ARRC di Mandalika


Reporter: Vina Elvira | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Lembar pastikan persiapan Pelabuhan Lembar dan Padangbai dalam kondisi operasional yang baik menjelang perhelatan Asian Road Racing Championship (ARRC) yang diselenggarakan di Mandalika pada Jumat (26/7) hingga Minggu (28/7). 

Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin mengatakan dengan persiapan yang telah dilakukan menjelang perhelatan ARRC ini, ASDP memperkirakan peningkatan trafik sebesar 10% bila dibandingkan kondisi normal. 

Hal ini dipicu antusiasme masyarakat untuk menyaksikan event ARRC 2024, sehingga mendorong pergerakan masyarakat dari dan ke Mandalika, termasuk mobilisasi pengangkutan logistik alat dan material untuk mendukung kegiatan tersebut.

Baca Juga: ALFI Dorong Perusahaan Logistik Lokal untuk Kolaborasi dengan Pemain Logistik Glo

“Menjelang ARRC 2024 di Mandalika, ASDP telah mempersiapkan aspek operasional dan pelayanan di pelabuhan. ASDP berkoordinasi aktif baik dengan BPTD selaku regulator dalam penentuan jadwal kapal, dan juga dengan pihak Kepolisian terkait dengan pengaturan lalu lintas jalur dari dan ke pelabuhan, demi menjaga kelancaran, keamanan dan ketertiban selama perhelatan ARRC 2024 berlangsung," ujar Shelvy, Kamis (25/7). 

Di lintasan Lembar-Padangbai terdapat 23 unit kapal yang siap beroperasi sesuai dengan penjadwalan oleh BPTD. Adapun armada milik ASDP yang beroperasi di lintas ini adalah KMP Rodhita dan KMP Portlink II.

Untuk kondisi normal, lintasan Lembar-Padangbai dilayani oleh 13 kapal per 24 jam dengan 13 trip pp per hari. Berkoordinasi aktif dengan BPTD dan stakeholder lainnya dalam mendukung kelancaran layanan juga telah disiapkan skenario apabila terjadi lonjakan penumpang, maka sesuai dengan kewenangan BPTD, jumlah kapal yang beroperasi akan ditingkatkan menjadi 18 unit per jam, dengan total 18 trip. 

“Dan jika kondisi sangat padat, maka akan menggunakan skenario pengoperasian seluruh kapal yang standby operasi sebanyak 23 unit kapal sesuai pengaturan BPTD, dengan total 23 trip pp yang akan mengangkut seluruh penumpang dan kendaraan,” lanjut Shelvy. 

Shelvy menambahkan bahwa seluruh pengguna jasa diharapkan untuk memiliki tiket sebelum tiba di pelabuhan dan memastikan bahwa data diri yang dimasukkan ke dalam aplikasi telah sesuai dengan data identitas diri yang berlaku. 

Diketahui, akselerasi digitalisasi pembelian tiket feri di Pelabuhan Lembar telah dilaksanakan sejak Agustus 2023 lalu dengan menggunakan domain berbasis website trip.ferizy.com. 

Baca Juga: Pendapatan bertumbuh, ASDP Bukukan Laba Rp 356 miliar Semester I-2024

ASDP Tergetkan Kenaikan Penumpang 10% Dalam Ajang ARRC 2024 di Mandalika 

Selanjutnya: Perubahan Strategi Perusahaan, Unicorn eFishery Umumkan PHK

Menarik Dibaca: Peringatan Dini Cuaca Besok (27/7) Hujan Deras, Status Provinsi Ini Waspada Bencana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mudah Menagih Hutang Penyusunan Perjanjian & Pengikatan Jaminan Kredit serta Implikasi Positifnya terhadap Penanganan Kredit / Piutang Macet

[X]
×