Reporter: Vina Elvira | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Graphia Tbk (ASGR) menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (Capex) sebesar Rp 220 miliar pada tahun 2023. Dana capex tersebut utamanya akan digunakan sebagai modal untuk kebutuhan pengembangan bisnis perseroan.
Chief of Business Strategy & Development and Corporate Communications Astra Graphia Satryo Dewandono mengatakan, sampai dengan April 2023 ASGR telah menyerap sekitar 40% dari total dana capex yang dianggarkan di tahun 2023.
“Capex yang terserap sebesar Rp 92 miliar, sebagian besar capex digunakan untuk kebutuhan bisnis inti dan sisanya untuk keperluan internal perusahaan,” ungkap Satryo, saat dihubungi Kontan.co.id, belum lama ini.
Baca Juga: Pendapatan dan Laba Astra Graphia Tumbuh Positif pada Kuartal I-2023, Ini Faktornya
Satryo tak menyebut lebih lanjut berapa angka pendapatan maupun laba bersih yang diincar tahun ini. Dia hanya mengatakan, ASGR selalu berusaha untuk mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan dari tahun ke tahun.
Sejumlah strategi bisnis seperti penguatan bisnis inti dengan akselerasi digitalisasi bisnis, peningkatan kualitas layanan dan daya saing di area printing dan digital, serta memperkuat kompetensi sumber daya manusia dijlalankan perseroan untuk memaksimalkan laju bisnis di sepanjang tahun ini.
Per kuartal I-2023, ASGR membukukan pendapatan bersih konsolidasi sebesar Rp682 miliar atau naik 10% dibandingkan periode yang sama di tahun 2022.
Menurutnya, kenaikan pendapatan selama periode tiga bulan pertama 2023 dikontribusikan dari unit usaha Solusi Teknologi Informasi sebesar 14% sebagai hasil dari penguatan penetrasi pasar dan percepatan realisasi peluang bisnis di area IT Trading dan IT Services.
Sampai dengan 31 Maret 2023, perseroan mencatat laba bersih konsolidasi sebesar Rp25 miliar, bertumbuh 59% dibandingkan kuartal I-2022.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News