kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.908.000   -6.000   -0,31%
  • USD/IDR 16.315   11,00   0,07%
  • IDX 7.200   60,02   0,84%
  • KOMPAS100 1.030   4,03   0,39%
  • LQ45 783   3,14   0,40%
  • ISSI 237   2,82   1,20%
  • IDX30 404   1,82   0,45%
  • IDXHIDIV20 465   2,82   0,61%
  • IDX80 116   0,64   0,56%
  • IDXV30 119   1,50   1,28%
  • IDXQ30 129   0,42   0,33%

Asus perkuat penjualan lewat online store


Senin, 06 Juli 2015 / 15:40 WIB
Asus perkuat penjualan lewat online store


Reporter: Merlinda Riska | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Vendor notebook asal negeri Tirai Bambu, Asus, memperkuat penjualannya melalui online. Setelah akhir tahun lalu Asus Indonesia meresmikan ASUS Store, hari ini (6/7), toko online tersebut mulai menambahkan lini produk notebook.

"Tren belanja online khususnya gadget dan perangkat elektronik lain sudah semakin populer di Indonesia," kata Juliana Cen, Country Product Group Leader ASUS Indonesia, Senin (6/7).

Dengan menghadirkan lini notebook pada ASUS Store, Asus berharap pengguna akan lebih mudah mendapatkan informasi lengkap mengenai spesifikasi, desain, dan harga dari masing-masing notebook. “Selain itu juga kenyamanan dan kepastian garansi resmi ASUS," kata Juliana menekankan.

ASUS Store Indonesia ini sendiri telah resmi dibuka sejak tanggal 16 Desember 2014. Lewat situs ASUS Store, pengguna dapat melihat informasi lengkap dari produk yang akan dipilih, spesifikasi teknis, dan keunggulan yang ditawarkan. Jadwal pengiriman sendiri dilakukan pada hari kerja dan akan terkirim dalam 2-3 hari, tergantung lokasi pembeli.

Untuk pembayaran sendiri, pengguna bisa memilih metode pembayaran lewat transfer bank ataupun kartu kredit dari bank yang bekerjasama dengan Visa dan Mastercard. Adapun pengiriman produk yang dibeli akan dilakukan oleh JNE.

"Sama seperti sebelumnya, kami menawarkan gratis ongkos kirim untuk pembelian di atas nominal Rp 900 ribu untuk kota-kota di Pulau Jawa dan Bali. Di luar itu, pembelian akan dikenakan ongkos kirim JNE seperti biasa," jelas Juliana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Executive Finance Mastery

[X]
×