kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Begini Prospek Bisnis Puri Sentul Permai (KDTN) pada Tahun 2024


Selasa, 07 Mei 2024 / 13:43 WIB
Begini Prospek Bisnis Puri Sentul Permai (KDTN) pada Tahun 2024
ILUSTRASI. PT Puri Sentul Permai Tbk (KDTN) optimistis memandang prospek bisnis tahun ini


Reporter: Vina Elvira | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengelola hotel rest area, PT Puri Sentul Permai Tbk (KDTN) optimistis memandang prospek bisnis tahun ini. Manajemen KDTN mengincar pendapatan pada tahun 2024 mencapai Rp 62,15 miliar.

Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan KDTN Aan Rohanah menyampaikan, optimisme KDTN dalam menjalankan bisnis saat ini sejalan dengan komitmen pemerintah dalam membangun jalan tol untuk memudahkan perjalanan darat. 

Dengan demikian, naiknya jumlah pengendara di jalan tol akan meningkatkan prospek pengendara  yang masuk ke rest area untuk beristirahat. 

Baca Juga: Puri Sentul Permai (KDTN) Bagikan Dividen Tunai Rp 1,34 Miliar

“Sehingga hal ini akan berdampak terhadap keberadaan Hotel Xpress di Rest Area. Perseroan Optimis pertumbuhan terus berlanjut di tahun ini,” ungkap Aan, kepada Kontan.co.id, belum lama ini. 

Sebagai gambaran, pada tahun lalu, KDTN mengantongi pendapatan bersih Rp 31,15 miliar. Capaian ini melonjak 23,62% secara tahunan atau Year on Year (YoY) dari Rp 25,199 miliar. 

Dari sisi bottom line, laba tahun berjalan KDTN mencapai Rp 3,37 miliar selama 2023, yang meningkat 33,06% secara tahunan. Sepanjang 2022, total laba tahun berjalan KDTN berada di posisi Rp 2,53 miliar. 

Menurut Aan, review kinerja KDTN selama tahun 2023 cukup baik yang tercermin dari peningkatan revenue dan juga laba. 

 

Pada saat yang sama, seluruh rencana-rencana dan agenda ekspansi yang berjalan sesuai target juga menjadi faktor pendorong bisnis KDTN tahun lalu. 

“Salah satu faktor pendorong bisnis meningkat adalah beroperasi-nya Hotel Xpress milik perseroan di Rest Area KM 166 & KM 164 Cipali,” imbuhnya. 

Hingga saat ini, KDTN telah mengoperasikan tiga hotel rest area. Adapun, pada akhir bulan April ini akan berjalan  pula pembangunan Xpress Hotel baru di Rest Area KM 260B Tol Pejagan - Pemalang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×