Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Sofyan Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cyberindo Mega Persada atau CBNCloud penyedia layanan komputasi awan, menghadirkan layanan hybrid cloud, Azure Stack. CBNCloud menggandeng Microsoft untuk dapat meningkatkan pelayanan kebutuhan teknologi di seluruh lini bisnis usaha.
Tony Hariman, Presiden Direktur CBNCloud menyampaikan layanan berbasis aplikasi hybrid ini akan dapat memperluas cakupan kebutuhan untuk membangun infrastruktur teknologi informasi modern berbasis komputasi awan di beragam industri Indonesia.
Ia mengaku senang dapat bekerjasama dengan Microsoft untuk sebagi bagian dari early adopter teknologi Azure Stack di Indonesia sejak tahun 2017. Azure Stack sendiri merupakan kelanjutan platform Azure yang mengintegrasikan hardware dan software dengan sistem fleksibel dan scalable.
Platform ini memungkinkan konsistensi saat menjalankan platform hybrib cloud yang dapat mengoptimalkan operasional dan produktivitas para pebisnis. Teknologi ini memungkinkan perushaaan Indonesia penyedia pusat penyimpaann data memberikan kesempatan kepada pelanggan untuk optimalkan investasi dengan infrastruktur yang sudah ada.
"Di tahun 2017 lalu, CBNCloud telah membukukan peningkatan sebesar 50% dan dengan kehadiran platform Azure Stack, diharapkan dapat kembali meningkatkan pertumbuhan sampai dengan 100% di tahun 2018," ujarnya dalam siaran pers, Kamis (25/4).
Asal tahu saja, berdasarkan studi IDC oleh Microsoft pada tahun 2021, sebanyak 40% PDB Indonesia akan dikontribusikan dari produk atau layanan digital. Transformasi digital memberikan peningkatan produktivitas, margin keuntungan, akuisisi pelanggan, pendapatan serta produk digital.
Manfaat ini akan meningkat 30% dalam tiga tahun yang membuat transformasi digital ini menguntungkan bagi masyarakat. Salah satunya dengan menghadirkan kota yang lebih cerdas, aman dan efisien.
Yos Vincenzo, Cloud and Enterprise Business Group Lead Microsoft Indonesia menambahkan Azure Atcak menawarkan solusi komputasi awan hybrid yang konsisten dan memungkinkan pelanggan untuk membuat, menyebarkan dan menyimpan aplikasi atau data di berbagai keadaan dan memberikan akses ke ekosistem Azuere di seluruh pusat data dan komputasi awan publik.
"Azure juga praktis dan aman karena menyediakan kemampuan untuk mengelola, melindungi dan mengoptimalkan infrastruktur, aplikasi dan data yang berada di dalam Azure atau pada sistem komputasi awan lainnya," tambahnya.
CBNCloud telah mempersiapkan platform Azure Stack yang terbaik dan terbesar di Indonesia dnegan pengalaman memberikan layanan end to end kepada beragam industri. Didukung dengan infrastruktur CBN, Salim Group dan technology partners seperti Hewlett Packard Enterprise.
"Kemitraan dengan CBNCloud memberikan solusi yang cepat, mudah, hemat biaya yang akan membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia melakukan inovasi di area teknologi informasi yang dibutuhkan dalam rangka pengembanhan bisnis mereka," tambah Hengkie Kastono, Presiden Direktur Hewlett Packard Enterprise Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News