Reporter: Adi Wikanto, Dimas Andi | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Pemerintah berencana menghentikan penjualan mobil konvensional berbasis internal combustion engine (ICE) atau mobil mesin bensin. Untuk persiapan, berikut daftar harga mobil listrik per September 2024.
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) sedang merumuskan kebijakan untuk mendukung implementasi peta jalan sektor otomotif Indonesia.
Salah satu kebijakan yang disiapkan pemerintah adalah larangan penjualan kendaraan konvensional baru sebagai upaya percepatan adopsi kendaraan listrik atau battery electric vehicle (BEV).
Deputi Bidang Koordimasi Infrastruktur dan Transportasi Kemenko Marves Rachmat Kaimuddin menyatakan, pihaknya terus menggodok mekanisme kebijakan pelarangan penjualan kendaraan konvensional.
Dalam hal ini, pemerintah menargetkan pada 2045 nanti tidak ada lagi mobil ICE baru yang dijual di pasar domestik. Di atas kertas, rencana penghentian penjualan mobil konvensional itu cukup menantang kendati kebijakan ini baru berlaku 21 tahun lagi. Sebab, mayoritas mobil baru yang dijual di pasar Indonesia masih berbahan bakar fosil.
Baca Juga: Ijazah SMA Bisa Ikut, Daftar CPNS Kemenang 2024 Di Sscasn.bkn.go.id Sebelum Tutup
Potongan harga mobil listrik
Dilansir dari Kompas.com, memasuki akhir kuartal III/2024, sejumlah pabrikan otomotif memberikan program potongan harga atau diskon besar pada produk mobil listrik berbasis baterai (battery electric vehicle/BEV).
Model yang ditawarkan pada segmen tersebut meliputi Wuling Air EV, Wuling Bingou EV, Wuling Cloud EV, Omoda E5, dan Hyundai Ioniq 5 bagi produk paling tingginya. Sementara untuk besaran diskon yang diberikan, cukup beragam pada rentang Rp 15 juta hingga Rp 60 jutaan tergantung model serta varian.
Penawaran pertama datang dari Chery dengan BEV pertama yang sekaligus jadi andalannya, yaitu Omoda E5. Dipasarkan dengan harga mulai Rp 419 jutaan, diskon atau potongan harga Omoda E5 sebesar Rp 15 juta. "Kalau ngambil Omoda 5 yang RZ (non-listrik) bisa sampai Rp 40 juta," kata tenaga penjualnya kepada Kompas.com, Senin (2/9/2024).
Besaran potongan harga tersebut tidak jauh berbeda dengan Ioniq 5, salah satu BEV paling laris di Indonesia sejak debutnya di tahun lalu yang mencapai Rp 20 juta. Tapi, diskon hanya diberikan untuk varian Signature Long Range atau sekelas-nya saja. "Sebab yang Prime Standard Range itu inden," ujar dia.
Adapun diskon atau potongan harga mobil listrik besar-besaran diberikan Wuling untuk ketiga produknya dengan rentang berbeda, yaitu Air EV sebesar Rp 56 juta, Bingou EV Rp 33 juta sampai Rp 60 jutaan, serta Cloud EV Rp 38 juta.
Sebagai catatan, kini untuk unit Air EV semuanya inden sekitar satu bulan. Hal tersebut dikarenakan ketersediaan mobil di diler sedang habis. "Bingou juga tergantung varian. Kalau yang Long Range 333 Km itu Rp 33 juta diskonnya sedangkan Premium Range 410 Km dari Rp 408 juta menjadi Rp 342 juta (Rp 60 jutaan)," kata tenaga penjual Wuling.
"Untuk Cloud EV, dari harga Rp 438 juta setelah diskon menjadi Rp 400 juta (potongan harga Rp 38 juta)," tutup dia.
Harga mobil listrik September 2024
Diberitakan Kompas.com, berikut harga mobil listrik per September 2024:
Harga mobil listrik BMW
- Harga mobil listrik BMW i4 eDrive35 : Rp 1,835 miliar
- Harga mobil listrik BMW i4 eDrive40 : Rp 2,108 miliar
- Harga mobil listrik BMW i5 eDrive40 : Rp 2,205 miliar
- Harga mobil listrik BMW i5 M60 : Rp 2,777 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik BMW iX1 eDrive20 : Rp 1,337 miliar
- Harga mobil listrik BMW iX xDrive40 : Rp 2,483 miliar
- Harga mobil listrik BMW iX xDrive50 : Rp 2,665 miliar
- Harga mobil listrik BMW i7 xDrive60 Gran Lusso : Rp 3,33 miliar
- Harga mobil listrik BMW i7 xDrive60 Gran Lusso (Two-tone exterior color) : Rp 3,49 miliar
Harga mobil listrik BYD
- Harga mobil listrik BYD Dolphin Dynamics : Rp 365 juta
- Harga mobil listrik BYD Dolphin : Rp 425 juta
- Harga mobil listrik BYD Atto 3 Advanced : Rp 465 juta
- Harga mobil listrik BYD Atto 3 : Rp 515 juta M6
- Harga mobil listrik BYD Standard : Rp 379 juta
- Harga mobil listrik BYD M6 Superior 7-seater : Rp 419 juta
- Harga mobil listrik BYD M6 Superior Captain Seat : Rp 429 juta
- Harga mobil listrik BYD Seal Premium : Rp 679 juta
- Harga mobil listrik BYD Seal Performance (AWD) : Rp 719 juta
Harga mobil listrik Chery Omoda E5 : Rp 488,8 juta
Harga mobil listrik Citroen E-C3 : Rp 377 juta
Harga mobil listrik DFSK
- Harga mobil listrik DFSK Gelora Electric E-BV : Rp 350 juta
- Harga mobil listrik DFSK Gelora Electric E-MB : Rp 399 juta
Harga mobil listrik Esemka
- Harga mobil listrik Esemka Bima EV Cargo : Rp 530 juta
- Harga mobil listrik Esemka Bima EV Passenger : Rp 540 juta
Harga mobil listrik Ford Mustang Mach-E : Rp 2,5 miliar (off the road)
Harga mobil listrik GAC Aion
- Harga mobil listrik Aion ES : Rp 386 juta
- Harga mobil listrik Aion Hyptec HT : Rp 685 juta
Harga mobil listrik Hyundai
- Harga mobil listrik Ioniq 5 Batik : Rp 986,5 juta
- Harga mobil listrik Ioniq 5 Bluelink Prime Standard Range : Rp 782 juta
- Harga mobil listrik Ioniq 5 Bluelink Signature Standard Range : Rp 823 juta
- Harga mobil listrik Ioniq 5 Bluelink Prime Long Range : Rp 845 juta
- Harga mobil listrik Ioniq 5 Bluelink Signature Long Range : Rp 895 juta
- Harga mobil listrik Ioniq 5 N : Rp 1,3 miliar Ioniq 6 Signature : Rp 1,22 miliar
- Harga mobil listrik Kona Style Standard Range : Rp 499 juta
- Harga mobil listrik Kona Prime Standard Range : Rp 515 juta
- Harga mobil listrik Kona Prime Long Range : Rp 560 juta
- Harga mobil listrik Kona Signature Standard Range : Rp 575 juta
- Harga mobil listrik Kona Signature Long Range : Rp 590 juta
Harga mobil listrik Kia
- Harga mobil listrik KiaEV6 GT : Rp 1,709 miliar
- Harga mobil listrik KiaEV6 GT-Line : Rp 1,309 miliar EV9 GT-Line : Rp 1,985 miliar
- Harga mobil listrik KiaEV9 Earth : Rp 1,555 miliar
Harga mobil listrik Lexus
- Harga mobil listrik Lexus UX 300e : Rp 1,577 miliar
- Harga mobil listrik Lexus RZ 450e : Rp 2,287 miliar
- Harga mobil listrik Lexus Maxus Mifa 9 : Rp 1,425 miliar
Harga mobil listrik Mercedes-Benz
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQA 250 Electric Line : Rp 1,54 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQB 250 Progressive Line : Rp 1,655 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQE 350+ Electric Art Line : Rp 2,3 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQE 350 4Matic SUV : Rp 2,85 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQS 450+ Electric Art Line : Rp 2,984 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQS 450+ AMG Line : Rp 3,5 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQS 450+ Edition One : Rp 3,95 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Mercedes-Benz EQS 450 4Matic AMG Line SUV : Rp 3,65 miliar (off the road)
Harga mobil listrik Morris Garages (MG)
- Harga mobil listrik MG Cyberster : Rp 1,68 miliar
- Harga mobil listrik MG 4 EV Ignite : Rp 423 juta
- Harga mobil listrik MG 4 EV Magnify i-Smart : Rp 473 juta
- Harga mobil listrik MG New ZS EV : Rp 453 juta
Harga mobil listrik MINI
- Harga mobil listrik MINI Electric : Rp 1,020 miliar
- Harga mobil listrik MINI Cooper SE : Rp 1,076 miliar
- Harga mobil listrik MINI Countryman SE All4 : Rp 1,4 miliar
Harga mobil listrik Neta
- Harga mobil listrik Neta V : Rp 317 juta
- Harga mobil listrik Neta V-II : Rp 299 juta
- Harga mobil listrik Neta X : Rp 490 juta
Harga mobil listrik Nissan
- Harga mobil listrik Nissan Leaf One Tone : Rp 738 juta
- Harga mobil listrik Nissan Leaf Two Tone : Rp 740 juta
Harga mobil listrik Porsche
- Harga mobil listrik Porsche Taycan : Rp 3,5 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Porsche Taycan 4S : Rp 4,25 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Porsche Taycan 4S Cross Turismo : Rp 4,79 miliar (off the road)
- Harga mobil listrik Porsche Taycan GTS : Rp 4,74 miliar (off the road)
Harga mobil listrik Renault
- Harga mobil listrik Renault Twizy : Rp 409 juta
- Harga mobil listrik Renault Zoe : Rp 888 juta
- Harga mobil listrik Renault Megane E-Tech : Rp 1,375 miliar
Harga mobil listrik Seres E1 : Rp 189 juta
Harga mobil listrik Tesla
- Harga mobil listrik Tesla Model 3 Standard Range : Rp 1,5 miliar
- Harga mobil listrik Tesla Model Y Long Range : Rp 2 miliar
Harga mobil listrik Toyota
- Harga mobil listrik Toyota bZ4X Panoramic Roof (One Tone Color) : Rp 1,190 miliar
- Harga mobil listrik Toyota bZ4X Panoramic Roof (Two Tone Color) : Rp 1,198 miliar
Harga mobil listrik Volvo
- Harga mobil listrik Volvo EX30 Plus : Rp 890 juta
- Harga mobil listrik Volvo EX30 Ultra : Rp 1,16 miliar
- Harga mobil listrik Volvo C40 Recharge : Rp 1,36 miliar
Harga mobil listrik VinFast
- Harga mobil listrik VinFast VF5 : Rp 218,25 juta
- Harga mobil listrik VinFast VF e34 : Rp 237 juta
Harga mobil listrik Volkswagen (VW) ID. Buzz : Rp 1,3 miliar
Harga mobil listrik Wuling
- Harga mobil listrik Air ev Standard Range : Rp 218,7 juta
- Harga mobil listrik Air ev Long Range : Rp 269,5 juta
- Harga mobil listrik Air ev Lite : Rp 188,9 juta
- Harga mobil listrik Binguo EV Long Range AC : Rp 348 juta (insentif PPN jadi Rp 317 jutaan)
- Harga mobil listrik Binguo EV Long Range AC DC : Rp 358 juta (insentif PPN jadi Rp 326 jutaan)
- Harga mobil listrik Binguo EV Premium Range AC DC : Rp 408 juta (insentif PPN jadi Rp 372 jutaan)
- Harga mobil listrik Binguo EV Special Edition (1.000 unit) : Rp 408 juta (insentif PPN jadi Rp 372 jutaan)
- Harga mobil listrik Cloud EV : Rp 398,8 juta (sudah termasuk insentif PPN)
Baca Juga: Ada 98 Pinjol Legal Resmi Terdaftar OJK September 2024, Jauhi Nama Pinjol Ilegal Ini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News