Reporter: Zaskia Paramitha, The Nation | Editor: Asnil Amri
BANGKOK. Operator ritel dan pusat perbelanjaan terkemuka Thailand, Central Retail Corp (CRC) mengumumkan rencananya menghadirkan Central Department Store di Indonesia, tepatnya di Grand Indonesia Shopping Town.
“Kami telah teken persetujuan sewa dengan PT Grand Indonesia untuk membuka Central Department Store pertama di Indonesia. Kami mengambil lokasi di area Grand Indonesia Shopping Town yang mewah dengan luas toko 21.000 meter persegi (m2) dan total investasi sebesar 600 juta baht,” ujar CEO CRC Tos Chirathivat.
Perluasan target pasar itu sesuai dengan strategi perusahaan sekaligus memanfaatkan kesempatan yang diberikan ASEAN Economic Community yang mulai berlaku 2015 mendatang.
Setelah membuka 11 unit toko La Rinascente di Italia dan sejumlah Central Department Store di China, CRC memilih Indonesia sebagai target pasar potensial berikutnya. Indonesia adalah kekuatan ekonomi terbesar Asia Tenggara dengan populasi terbanyak, yakni 250 juta jiwa.
Grand Indonesia Shopping Town merupakan sebuah kompleks perbelanjaan mewah yang terletak di pusat kota. Menurut Tos, Grand Indonesia adalah lokasi yang tepat, karena Central Department Store menjual produk berkualitas, mulai dari produk fesyen, kosmetik, perabotan rumah tangga, dan beberapa produk andalan Thailand lainnya.
Namun begitu, Central Department Store akan membuka kesempatan bagi perusahaan Indonesia untuk menjalin kerja sama. Alan Thomson, direktur bisnis internasional CRC untuk Asia Tenggara bilang, pihaknya akan memilih orang Indonesia sebagai manajer gerai ke-4 di Asia tersebut.
Selain itu CRC juga akan memberi kesempatan bagi pekerja asal Thailand yang ingin mencoba bekerja di Indonesia. Central Department Store rencananya akan beroperasi mulai 2014 mendatang.
Tos bilang, pembukaan gerai pertama di Indonesia ini merupakan sebuah pencapaian penting bagi perusahaan. CRC juga berencana membangun lima toko lagi di Indonesia, tepatnya di Jakarta dan Surabaya pada tahun 2017.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News