kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

DHL Terus Menanamkan Investasi untuk Mengembangkan Bisnis Ekonomi Berkelanjutan


Senin, 22 Agustus 2022 / 22:55 WIB
DHL Terus Menanamkan Investasi untuk Mengembangkan Bisnis Ekonomi Berkelanjutan
ILUSTRASI. Mobil listrik DHL Express.


Reporter: Lamgiat Siringoringo | Editor: Lamgiat Siringoringo

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Grup DHL bakalan terus melanjutkan investasi untuk mengembangkan bisnis di dalam negeri.  Hingga kini secara kolektif, DHL telah berinvestasi sebesar 140 juta Euro di Indonesia selama kurun waktu 10 tahun terakhir.

Salah satunya, DHL Express, penyedia layanan ekspres terkemuka dari grup, telah mempercepat investasinya di Indonesia. Perusahaan telah menambahkan tenaga kerjanya sebesar 7% pada tahun 2021, dan pada tahun 2022, terdapat pertumbuhan 13,5% dari segi karyawannya.

DHL Express Indonesia lebih lanjut mengumumkan investasi yang dialokasikan untuk empat fasilitas baru di Indonesia dalam dua tahun ke depan.

“Kami telah hadir di Indonesia sejak 1973, dan kami masih terus berinvestasi. Kami telah mengalokasikan investasi sebesar 25 juta Euro untuk penggantian armada dan empat fasilitas baru dalam dua tahun ke depan, yaitu Gateway baru di Surabaya dan Denpasar, serta Service Centre baru di Bekasi dan Tangerang. DHL Express Bekasi Service Center baru saja beroperasi pada bulan Juli lalu,” kata Ahmad Mohamad, Senior Technical Advisor DHL Express Indonesia dalam siaran persnya.  

Hingga kini DHL Express telah mengoperasikan 48 gerai ritel dan titik layanan di berbagai lokasi utama di Indonesia. “Investasi kami akan terus melayani pertumbuhan di kota-kota, memungkinkan kami dalam memberikan layanan terbaik bagi para pelanggan, yang tentu saja turut mendukung pertumbuhan ekonomi negara,” ujarnya lagi.

Baca Juga: DHL Dukung Pengiriman Motorsport Elektrik untuk Kejuaraan Formula E

Perusahaan seinduk, DHL Supply Chain (DSC), sebelumnya juga mengumumkan rencana untuk menginvestasikan 25 juta Euro untuk fasilitas seluas 40.000 meter persegi yang akan dibangun di Cikarang, Jawa Barat. Ditargetkan selesai pada tahun 2023, fasilitas DHL Maheswara Green Logistics merupakan fasilitas multi-user ketujuh yang ada di Indonesia. Fasilitas multi-user yang besar ini dirancang untuk mendukung berbagai macam barang dari beragam industri yang memberikan fleksibilitas untuk berbagai bisnis yang beroperasi di Indonesia. Fasilitas baru ini juga dibangun dengan tujuan untuk menunjukkan solusi berkelanjutan dalam mengurangi emisi karbon.

“Keberlanjutan adalah kunci Grup DPDHL dengan tujuan mencapai logistik nol-emisi pada tahun 2050. Grup sebelumnya telah mengumumkan akan menginvestasikan 7 miliar Euro clean operations dan climate-neutral logistics hingga 2030. Di seluruh bisnis kami di Indonesia, fasilitas baru dilengkapi dengan panel surya, lampu surya, lampu LED, dan solusi hemat energi lainnya. Perusahaan seinduk kami, DHL Express, telah mulai menggunakan sepeda motor listrik dan mobil van listrik untuk pengiriman serta berencana mentransformasi setidaknya setengah dari armadanya menjadi armada listrik pada tahun 2024,” ujar kata Sivananthan SKS, Presiden Direktur DHL Supply Chain Indonesia.

Secara global, sejak Januari 2021, DHL Global Forwarding telah menetralisir emisi karbon dari semua pengiriman angkutan laut dengan Less-than-container load (LCL) menggunakan bahan bakar laut yang berkelanjutan, termasuk pengiriman angkutan laut menuju dan dari Indonesia. Hal ini telah dilakukan tanpa adanya biaya tambahan kepada pelanggan, mendukung tujuan emisi karbon mereka melalui layanan LCL GoGreen Plus dengan total 370.600 pengiriman sejak program dimulai. Bisnis ini juga telah menandatangani perjanjian dengan Hapag-Lloyd, perusahaan pelayaran kapal terkemuka di dunia, untuk penggunaan biofuel tingkat lanjut. Sebagai langkah awal, Hapag-Lloyd akan mengirimkan 18.000 TEU volume DHL menggunakan biofuel canggih, yang menunjukkan skalabilitas solusi transportasi berkelanjutan dan relevansi bahan bakar berkelanjutan di pasar saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×