Reporter: Muhammad Julian | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pertamina menyatakan siap mendukung rencana Ibu Kota Negara (IKN) baru dengan memastikan ketahanan energi di wilayah Kalimantan Timur.
Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman mengatakan, Pertamina mengawal beberapa proyek untuk meningkatkan ketahanan energi di wilayah Kaltim. Proyek-proyek tersebut meliputi Refining Development Master Plan (RDMP) Balikpapan, Peningkatan Storage BBM dengan pembangunan Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Tj. Batu, serta project pipanisasi Tj. Batu-Samarinda guna penyaluran bahan bakar minyak (BBM).
“Pertamina juga mendukung berbagai kegiatan konstruksi di wilayah IKN dengan penyediaan BBM (bahan bakar minyak) yang mencukupi, termasuk dengan fasilitas SPBU mobile,” imbuh Fajriyah kepada Kontan.co.id (20/1).
Baca Juga: Pertamina Berencana Kembangkan 391 Unit SPBKLU di Tahun 2024
RDMP Balikpapan merupakan upaya Pertamina untuk meningkatkan kapasitas kilang dari 260 ribu barel menjadi 360 ribu barel. Melalui RDMP Balikpapan, produksi produk-produk Non-BBM seperti LPG diproyeksikan akan naik pesat 48 kilo ton per tahun menjadi 384 kilo ton per tahun. Setali tiga uang, produksi produk BBM seperti Gasoline, Diesel dan Avtur juga naik drastis dengan total produksi menjadi 319 ribu barel per hari.
Sampai akhir tahun 2021 lalu, proyek RDMP Pertamina telah mencapai 47%, melampaui target semula yang ditetapkan sebesar 45,54% di akhir tahun 2021. Dalam rencana Pertamina, RDMP Balikpapan diharapkan bisa on stream di tahun 2024 mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News