kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 3.120.000   -48.000   -1,52%
  • USD/IDR 16.805   19,00   0,11%
  • IDX 8.330   97,40   1,18%
  • KOMPAS100 1.165   25,83   2,27%
  • LQ45 834   20,52   2,52%
  • ISSI 298   2,18   0,74%
  • IDX30 430   8,24   1,96%
  • IDXHIDIV20 510   9,16   1,83%
  • IDX80 129   2,93   2,32%
  • IDXV30 139   2,61   1,92%
  • IDXQ30 139   3,06   2,26%

Ekonomi susah, untung Tiphone 2015 naik 19%


Jumat, 18 Maret 2016 / 21:40 WIB
Ekonomi susah, untung Tiphone 2015 naik 19%


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Adi Wikanto

Jakarta. Ekonomi tumbuh lambat tahun lalu. Namun, PT Tiphone Mobile Indonesia Tbk (TELE) mencatatkan pertumbuhan laba bersih tahun 2015 sebesar Rp 370,35 miliar, naik 19,07% dari tahun sebelumnya.

Peningkatan laba karena pendapatan bersih meningkat 51,06% dari Rp 14,59 triliun menjadi Rp 22,04 triliun. Hal ini didorong dari penjualan voucher, kartu perdana dan telepon selular.

Beban pokok pendapatan meningkat 51,27% dari sebelumnya Rp 13,77 triliun menjadi Rp 20,83 triliun. Sampai dengan tahun lalu, jumlah aset TELE tercatat sebesar Rp 7,13 triliun atau naik 42,03% dari sebelumnya Rp 5,02 triliun. Jumlah tersebut terbagi atas Jumlah aset lancar sebesar Rp 6,36 triliun atau naik 43,24% dari Rp 4,44 triliun dan jumlah aset tidak lancar sebesar Rp 764,60 miliar atau naik 32,51% dari sebelumnya Rp 577 miliar

Pada penutupan perdagangan pekan ini, harga saham TELE menguat 1,34% ke level 755 atau mengat 10 poin dari sebelumnya 745 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×