kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,20   -16,32   -1.74%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Gaikindo: Penjualan Kendaraan Niaga Tumbuh Signifikan


Senin, 22 Agustus 2022 / 21:26 WIB
Gaikindo: Penjualan Kendaraan Niaga Tumbuh Signifikan
ILUSTRASI. Kendaraan niaga laris manis di tahun 2022


Reporter: Vina Elvira | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan kendaraan niaga mengalami peningkatan signifikan selama tahun 2022. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menuturkan, pertumbuhan penjualan kendaraan niaga terjadi baik untuk jenis truk maupun bus.

Data Gaikindo mencatat, penjualan bus sebanyak 1.188 unit selama periode Januari-Juli 2022. Jumlah ini tumbuh signifikan, karena mencapai 99% daripada realisasi penjualan pada Januari-Juli 2021  yang tercatat hanya 597 unit.

"Kalo bus karena sekarang masyarakat sudah diperkenankan bepergian dan turis juga sudah mulai masuk ke Indonesia lagi," ungkap Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto, kepada Kontan.co.id, Senin (22/8).

Baca Juga: UD Trucks Catatkan Penjualan 1.000 Unit Hingga Awal Agustus

Sedangkan untuk truk, penjualannya tercatat mencapai 47.698 unit hingga Juli 2022. Angka ini melonjak 39% dibandingkan penjualan per Juli 2021 sebanyak 34.303 unit.

Jongkie bilang, peningkatan penjualan truk ini didorong oleh pertumbuhan signifikan harga komoditas, termasuk pertambangan. Dengan demikian, permintaan alat angkut hasil tambang pun kian meningkat selama tahun 2022 ini.

"Kalau truk karena harga komoditas tambang mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan maka para operator membutuhkan alat angkutnya," kata Jongkie.

Gaikindo tidak memerinci lebih detail berapa target penjualan yang dibidik untuk segmen kendaraan niaga di tahun 2022 ini. Jongkie hanya berharap di semester kedua ini penjualan akan terus meningkat dibandingkan semester sebelumnya.    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×