kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Garuda Maintenance (GMFI) optimistis pendapatannya tumbuh 10% tahun ini


Minggu, 29 September 2019 / 19:14 WIB
Garuda Maintenance (GMFI) optimistis pendapatannya tumbuh 10% tahun ini
ILUSTRASI. Aktivitas PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia Tbk


Reporter: Harry Muthahhari | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (GMFI) pada semester I 2019 mencatat pertumbuhan pendapatan sebesar 10,28%.

Sebelumnya di semester I 2018 pendapatan GMFI sebesar US$ 223,31 juta menjadi US$ 246,27 juta.

Baca Juga: Maskapai Penerbangan Sriwijaya Air di Ujung Tanduk

Sekretaris Perusahaan GMFI Maryati mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih pada akhir tahun bisa mencatat pertumbuhan 6% - 10%.

"Meskipun seperti diketahui terjadi beberapa tekanan saat seperti ini dengan Sriwijaya Air dan AirAsia" katanya kepada Kontan.co.id pada Minggu (29/9).

Kondisi ini, menurut Maryati jadi tantangan untuk memperbesar porsi pendapatan perbaikan dan maintenance maskapai internasional. "Karena akan lebih banyak line yang dialokasikan," tambahnya.

Baca Juga: Pengamat cemas permodalan Sriwijaya Air jika pisah dengan Garuda Indonesia

Sampai dengan semester I 2019 GMFI telah meningkatkan pendapatan dari internasional 2% dan dari non afiliasi 4%. Menurut Maryati pertumbuhan itu akan terus dikembangkan ke depannya.

Tahun ini, GMFI menargetkan kontribusi pendapatan dari non afiliasi atau non Garuda Indonesia Group lebih dari 50%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×