kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Garuda mulai terbang nonstop Jakarta-Amsterdam


Jumat, 30 Mei 2014 / 15:48 WIB
Garuda mulai terbang nonstop Jakarta-Amsterdam
ILUSTRASI. PT Aneka Tambang (ANTAM) targetkan pabrik feronikel beroperasi di tahun 2023


Reporter: Oginawa R Prayogo | Editor: Edy Can

JAKARTA. Mulai hari ini, Jumat (30/5), PT Garuda Indonesia Tbk melayani penerbangan langsung Jakarta-Amsterdam. Sebelumnya, penerbangan rute ini harus transit di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar mengatakan, penerbangan nonstop Jakarta-Amsterdam ini seiring bergabungnya Garuda dalam aliansi global SkyTeam pada Maret lalu.

"Amsterdam akan menjadi gerbang baru bagi para penumpang Garuda yag hendak melanjutkan penerbangannya ke destinasi-destinasi Eropa. Terutama ke 1.064 kota tujuan di 178 negara di seluruh dunia yang dilayani oleh maskapai-maskapai anggota SkyTeam," ujar Emir dalam siaran persnya yang diterima KONTAN, Jumat (30/5).

Garuda akan melayani penerbangan langsung Jakarta – Amsterdam sebanyak lima kali setiap minggunya setiap hari Selasa, Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu. Penerbangan GA088 berangkat dari Jakarta pada pukul 00.55 LT dan tiba di Amsterdam pukul 09.40 LT. Sementara itu, penerbangan GA089 berangkat dari Amsterdam pada pukul 12.35 LT dan tiba di Jakarta pukul 07.15 LT.

Berkaitan dengan rencana penerbangan  langsung Jakarta – Amsterdam tersebut, maka Garuda Indonesia juga akan membuka penerbangan langsung Jakarta – London pada 8 September 2014.

Rute penerbangan tersebut akan terkoneksi dengan layanan penerbangan non-stop Jakarta – Amsterdam, sehingga rute awal Jakarta – London disesuaikan menjadi Jakarta – Amsterdam – London. Garuda Indonesia akan melayani penerbangan dari dan menuju London sebanyak lima kali setiap minggunya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×