kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Gihon Telekomunikasi (GHON) Berencana Tambah 90 Tower Sepanjang Tahun Ini


Minggu, 09 Oktober 2022 / 17:39 WIB
Gihon Telekomunikasi (GHON) Berencana Tambah 90 Tower Sepanjang Tahun Ini
ILUSTRASI. PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk (GHON).


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyedia menara telekomunikasi PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk (GHON) berencana untuk menambah tower kurang lebih sebanyak 90 tower dengan penambahan tenancy kurang lebih sebanyak 140 tenant

“Per September 2022, realisasi penambahan tower sudah mencapai sekitar 70 tower dengan total penambahan tenancy sekitar 100 tenant,” ujar Direktur Utama PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk Rudolf P. Nainggolan kepada Kontan.co.id, Minggu (9/10). 

Hingga September 2022, perseroan mencatatkan total tower sekitar 935 tower dengan total tenancy sekitar 1.540 tenant. Rudolf menyebut perseroan juga akan membidik peluang perkembangan bisnis di beberapa daerah terutama di wilayah non 3 T yakni tertinggal, terdepan, dan terluar. 

Dia bilang GHON masih tetap konsisten dalam mempererat hubungan dengan para operator telekomunikasi dan juga memaksimalkan pendapatan dari penyewaan kolokasi pada portofolio menara. 

Baca Juga: Adaro Energy (ADRO) Pertahankan Target Produksi Batubara Tahun Ini

Dengan demikian, perseroan optimis membidik pendapatan sebesar  Rp 185 miliar. Sementara laba bersih bisa mencapai Rp 115 miliar di tahun 2022. 

“Kami optimis bisa mencapai target tersebut hingga akhir tahun 2022,” ungkapnya. 

Sementara dari sisi belanja modal atau capex, pihaknya telah menyiapkan capex sebesar Rp 200 miliar. Penggunaannya untuk penambahan tower-tower di sepanjang 2022. Hingga September 2022 capex tower yang sudah digunakan kurang lebih sebesar Rp 110  miliar. 

Di tahun depan, GHON masih akan berencana menambah tower atau menara lagi. Targetnya, mereka akan menambah sekitar 100 tower dengan penambahan tenancy sekitar 150 tenant untuk tahun 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×