kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.742.000   28.000   1,63%
  • USD/IDR 16.354   42,00   0,26%
  • IDX 6.516   -131,79   -1,98%
  • KOMPAS100 926   -15,28   -1,62%
  • LQ45 727   -11,27   -1,53%
  • ISSI 204   -5,48   -2,62%
  • IDX30 379   -5,12   -1,33%
  • IDXHIDIV20 454   -6,82   -1,48%
  • IDX80 105   -1,64   -1,53%
  • IDXV30 108   -1,53   -1,40%
  • IDXQ30 124   -1,87   -1,49%

HIPKI dan APKI Tandatangani MoU Dukung Hilirisasi Kelapa Indonesia


Jumat, 14 Maret 2025 / 19:45 WIB
HIPKI dan APKI Tandatangani MoU Dukung Hilirisasi Kelapa Indonesia
Himpunan Industri Pengolahan Kelapa Indonesia (HIPKI) dan Asosiasi Petani Kelapa Indonesia (APKI) menandatangani nota kesepahaman (MoU) di Menara Kadin Indonesia, Jakarta pada Kamis (13/3/2025)


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Himpunan Industri Pengolahan Kelapa Indonesia (HIPKI) dan Asosiasi Petani Kelapa Indonesia (APKI) menandatangani nota kesepahaman (MoU) di Menara Kadin Indonesia, Jakarta pada Kamis (13/3). 

MoU bertajuk "Penyelenggaraan dan Pengelolaan Kelapa Bulat dalam Upaya Penguatan Stabilitas Pasokan Kelapa Dalam Negeri serta Keberlangsungan Kesejahteraan Petani Kelapa" ini bertujuan memperkuat kerja sama dalam pengelolaan kelapa bulat sebagai bagian dari program hilirisasi kelapa di Indonesia.

Penandatanganan MoU ini didorong oleh kondisi darurat kelapa di Indonesia akibat dampak fenomena El Nino yang menyebabkan penurunan hasil panen kelapa selama dua tahun terakhir. 

Baca Juga: Hipki Minta Pemerintah Bikin Regulasi Ekspor Kelapa Bulat

Kenaikan permintaan kelapa bulat dari negara tetangga seperti Malaysia, Thailand, China, dan Vietnam, yang diikuti dengan maraknya ekspor tanpa regulasi, semakin memperparah kelangkaan di dalam negeri.

Kondisi ini tidak hanya memicu kenaikan harga kelapa dan produk turunannya seperti santan, tetapi juga berdampak terhadap produksi industri pengolahan kelapa yang mengalami penurunan kapasitas bahkan penghentian produksi. 

Ironisnya, kenaikan harga kelapa belum berdampak signifikan terhadap kesejahteraan petani, karena sebagian besar keuntungan dinikmati oleh eksportir.

Sebagai bentuk komitmen mendukung program hilirisasi, HIPKI dan APKI menegaskan pentingnya pengolahan kelapa di dalam negeri untuk meningkatkan nilai tambah dan memperluas pasar produk olahan. Kerja sama ini diharapkan menciptakan stabilitas pasokan, memperkuat kesejahteraan petani, serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.

"Kami ingin kelapa memiliki nilai tambah melalui pengolahan di dalam negeri. Ini tidak hanya menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan negara, tetapi juga memperkuat ekonomi lokal," ujar Jeffrey Koes Wonsono, Wakil Ketua Umum I HIPKI dalam siaran pers, Jumat (14/3).

Baca Juga: Sinergi LPEI dan Bio Farma, Dukung Ekspor Farmasi Indonesia ke 160 Negara

Soepri Hadiono, Ketua Umum APKI, menambahkan bahwa sinergi antara petani dan industri sangat penting untuk memastikan keberlanjutan sektor kelapa. "Dengan MoU ini, kami berharap tercipta kolaborasi yang mampu mendukung kesejahteraan petani kelapa dan memperkuat industri pengolahan di dalam negeri," ungkapnya.

Devi Erna Rachmawati, Wakil Ketua Umum KADIN Bidang Pertanian, menekankan pentingnya sinergi antara industri dan petani dalam mendorong suksesnya program hilirisasi. 

"Kerja sama ini memastikan setiap tahapan hilirisasi dapat terlaksana optimal, meningkatkan daya saing produk kelapa di pasar global, dan memperbaiki kesejahteraan petani," ujarnya.

MoU antara HIPKI dan APKI ini juga sejalan dengan kesepakatan antara Kementerian Pertanian RI dan KADIN Indonesia pada 10 Maret 2025, yang menegaskan pentingnya hilirisasi kelapa untuk meningkatkan nilai ekspor dan memperkuat perekonomian nasional.

Baca Juga: Industri Kelapa Lokal Minta Pembatasan Ekspor Kelapa

Kolaborasi ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam mengatasi kelangkaan bahan baku kelapa dan mempercepat hilirisasi, sekaligus memastikan keberlanjutan sektor kelapa di Indonesia.

Selanjutnya: Proyeksi Neraca Perdagangan Februari: Surplus Berlanjut di Tengah Perlambatan Global

Menarik Dibaca: Ekspansi Klinik Gigi Damessa Terus Berlanjut dengan Pembukaan Cabang Baru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×