kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hippindo: Ruang ekspansi department store terbatas


Selasa, 12 Maret 2019 / 18:17 WIB
Hippindo: Ruang ekspansi department store terbatas


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) menyampaikan masih ada potensi untuk department store ekspansi. Hanya saja, saat ini trennya sudah tidak lagi di kota besar yang tingkat hunian mallnya sudah tinggi.

Budiardjo Iduansjah, Ketua Umum Hippindo menyampaikan untuk kota-kota besar, department store harus menyesuaikan dengan ketersediaan lahan. Apalagi dengan jumlah calon tenant ritel yang mengantre masuk pusat perbelanjaan. "Masih (bisa ekspansi), namun ke depan akan menjadi format kecil," ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (12/3).

Menurutnya, sangat sulit menemukan lahan sewa untuk department store yang membutuhkan 10.000 meter persegi hingga 20.000 meter persegi. Oleh karena itu, ke depan formatnya department store yang akan ekspansi di kota besar akan lebih compact.

Dirinya justru melihat adanya peluang department store untuk masuk ke kota-kota tujuan ekspansi baru. Pasalnya, perkembangan pusat perbelanjaan dan mall di beberapa daerah juga tinggi dan masih besar peluang mendapatkan lahan yang cukup luas di dalam mall tersebut. "Ya kalau di luar kota potensi sekali untuk department store melakukan ekspansi," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×