kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Indofarma (INAF) kerja sama dengan Mustika Ratu (MRAT) kembangkan industri herbal


Selasa, 21 Juli 2020 / 17:02 WIB
Indofarma (INAF) kerja sama dengan Mustika Ratu (MRAT) kembangkan industri herbal
ILUSTRASI. Suasana di pabrik farmasi PT Indofarma Tbk (INAF) di Cibitung, Jawa Barat. KONTAN/Muradi/10/04/2012


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indofarma Tbk (INAF) dan PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) melaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman untuk penjajakan rencana kerjasama dalam hal menyusun kajian sejumlah kelayakan usaha. Nota kesepahaman ini ditandatangani di Jakarta oleh Presiden Direktur PT Mustika Ratu Bingar Egidius Situmorang dan Direktur Utama PT Indofarma Tbk, Arief Pramuhanto. 

Direktur Utama PT Indofarma Tbk, Arief Pramuhanto menjelaskan tujuan kerjasama ini  adalah untuk mengembangkan industri herbal baik untuk obat tradisional dan Obat Modern Asli Indonesia (OMAI) berupa Obat Herbal Terstandard (OHT) dan Fitofarmaka. "Kerjasama ini berlangsung antara 3-5 tahun dan dapat diperpanjang," jelas Arief kepada Kontan.co.id, Selasa (21/7). 

Baca Juga: Vaksin Covid-19 diujicoba di Indonesia, aimak rekomendasi analis untuk saham farmasi

Arief menjelaskan lingkup kerjasama bersama dengan Mustika Ratu mulai dari produksi, marketing, dan distribusi. Lebih jelasnya di sisi produksi, Indofarma menyediakan fasilitas produksi herbal untuk ekstrak dan herbal dengan kualitas dan mutu yang terjamin. "Nantinya hasil kolaborasi ini akan ada cukup banyak produk baru yang sebagian besar diproduksi di pabrik Indofarma," papar Arief. 

Kemudian dari sisi marketing, lanjut Arief, kerjasama pemasaran baik untuk produk Indofarma maupun Mustika Ratu. Lantas untuk distribusi dilakukan kombinasi channel penjualan yang dimiliki INAF dan MRAT lewat channel medical, modern trade dan general trade

Baca Juga: Hore! Vaksin corona siap uji klinis tahap III Januari 2021 Bio Farma produksi 40 juta

Sebagai informasi, Mustika Ratu dikenal sebagai perusahaan yang bergerak di bidang industri serta distribusi kosmetik dan jamu. Sedangkan Indofarma dikenal sebagai perusahaan yang bergerak di bidang industri dan pemasaran produk farmasi, extract & natural medicine, dan diagnostic & medical equipment

Indofarma juga memiliki fasilitas produksi herbal yang berkapasitas besar dan modern. Dengan kemampuan mengolah bahan alami dalam skala besar, Indofarma siap bekerjasama dengan mitra kerja melalui toll in manufacturing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×