Reporter: Melati Amaya Dori | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Transaksi dari bisnis Meeting Incentive Conference and Exhibition (MICE) naik 30% dua tahun terakhir. Kenaikan kinerja bisnis MICE ini didongkrak oleh geliat ekonomi yang meningkatkan jumlah pertemuan bisnis oleh korporasi, yang dilakukan di Indonesia.
Berdasarkan data American Express Bank Danamon, peningkatan transaksi MICE dengan memakai kartu American Express naik sejak tahun 2010 lalu. Jika tahun 2009 transaksi hanya Rp 200 miliar, maka tahun 2010 nilainya naik menjadi Rp 260 miliar.
Begitu juga di tahun 2011, transaksi MICE yang tercatat oleh American Express Bank Danamon juga naik menjadi Rp 340 miliar. "Pasar MICE secara ekonomi semakin menguntungkan. Pelaksanaan MICE kini juga lebih terorganisir dengan dana yang besar," kata Berman Lubis, Direktur Konvensi, Insentif dan Pameran dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, di Jakarta, Senin (19/3).
Bikin kerjasama
Untuk meningkatkan transaksi sektor MICE ini, Kemenparekraf akan bekerja sama dengan American Express Bank Danamon. Kerja sama berupa penyelenggaraan kegiatan ICMITM (Indonesia Corporate Meeting & Incentive Travel Mart) tahun 2012.
Acara yang berlangsung empat tahun sekali ini, akan dilaksanakan di Hotel Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Centre, Medan, pada 8-12 Mei 2012. Acara ini diharapkan mampu mendatangkan 100 buyer pembeli dengan 100 seller sektor MICE dari di seluruh Indonesia.
Untuk acara ini, akan menghabiskan anggaran Rp 2 miliar yang akan didanai oleh Kemenparekraf, Pemerintah Daerah (Kotamadya Medan) dan sisanya dari kepanitiaan. Medan terpilih sebagai ajang pertemuan karena Medan merupakan salah satu dari 14 kota MICE 2012.
Adapun kota yang terpilih sebagai kota tujuan MICE 2012 lainnya adalah Bali, Lombok, Solo, Yogyakarta, Jakarta, Kalimantan Timur, Manado, Ujung Pandang, Palembang, Medan, dan Bandung. "Kota tujuan MICE adalah kota yang mampu secara sarana dan prasarana, serta memiliki fasilitas dan akses kegiatan meeting, conference, insentif dan exhibition korporasi," jelas Berman.
Sementara itu, Dessy Masri, selaku Executive Vice President Card Business Head Danamon bilang, Indonesia adalah salah satu pemain dunia di bidang MICE. ”Oleh karena itu kami senang mempertemukan 100 klien korporasi kami, baik dari dalam maupun luar negeri (Singapura, Malaysia, Filipina, India dan Cina) dengan 100 penyedia jasa meetings & incentive travel di Indonesia,” kata Dessy menyambut baik rencana penyelenggaraan ICMITM tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News