kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.547.000   -20.000   -1,28%
  • USD/IDR 15.791   -57,00   -0,36%
  • IDX 7.505   -68,76   -0,91%
  • KOMPAS100 1.157   -12,64   -1,08%
  • LQ45 913   -8,80   -0,96%
  • ISSI 228   -2,59   -1,12%
  • IDX30 469   -4,51   -0,95%
  • IDXHIDIV20 564   -3,86   -0,68%
  • IDX80 132   -1,34   -1,01%
  • IDXV30 139   -1,60   -1,13%
  • IDXQ30 156   -1,23   -0,78%

Ini Kelebihan Bandara Baru Mentawai yang Bakal Segera Diresmikan


Rabu, 25 Oktober 2023 / 04:42 WIB
Ini Kelebihan Bandara Baru Mentawai yang Bakal Segera Diresmikan
ILUSTRASI. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau kesiapan peresmian Bandar Udara Mentawai, Selasa (24/10), jelang diresmikan Presiden Joko Widodo pada Rabu (25/10).


Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bandara Mentawai bakal segera dioperasikan. Hal tersebut dipastikan oleh Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. 
 
Terkait hal tersebut, Budi Karya memastikan kesiapan Bandara Mentawai yang baru untuk difungsikan.

"Hari ini saya memastikan Bandara Mentawai ini bisa difungsikan. Insyaallah Bapak Presiden bersedia untuk melakukan peresmian besok," ujarnya usai meninjau kesiapan peresmian Bandar Udara Mentawai, Selasa (24/10/2023).

Mengutip Infopublik.id, Budi Karya meyakini, potensi daerah dan wisata Kepulauan Mentawai akan lebih meningkat dengan beroperasinya Bandara Mentawai. 

Informasi saja, Mentawai adalah salah satu daerah terluar dengan kondisi bandara yang kurang mumpuni. 

Dengan pembangunan bandara baru Mentawai, pesawat ATR dan private jet bisa terbang ke wilayah ini.

Menurut Budi Karya, wilayah Mentawai juga merupakan tempat wisata surfing. 

"Dengan adanya bandara, diharapkan bisa meningkatkan jumlah turis dan memudahkan masyarakat untuk pulang dan pergi, misalnya dari Padang ke sini atau sebaliknya," jelasnya.

menBaca Juga: 10 Maskapai Terburuk Dunia, Ada 2 Maskapai dari Indonesia

Profil Bandara Mentawai

Panjang runway Bandara Mentawai yang baru adalah 1.500 x 30 meter. Kondisi ini memungkinkan pesawat yang lebih besar, yaitu ATR 72-600 berkapasitas maksimal 78 penumpang, bisa melandas di sini. 

Sebelumnya, bandara yang lama hanya bisa dilandasi pesawat Cessna Grand Caravan berkapasitas 12 orang dengan panjang runway 850 x 23 meter.

Dengan kapasitas pesawat yang meningkat dari 12 menjadi 78 orang per sekali penerbangan, Menhub berharap kehadiran bandara baru dapat meningkatkan jumlah pengunjung, khususnya wisatawan untuk datang ke Mentawai.

Pada kesempatan yang sama, Pj. Bupati Kepulauan Mentawai, Fernando Jongguran Simanjuntak, menyampaikan apresiasinya serta optimismenya dengan adanya bandara baru di Mentawai.

Baca Juga: Studi Kelayakan LRT Bali Ditargetkan Rampung Akhir Tahun 2023

"Tentunya keberadaan Bandara Mentawai akan mempermudah akses masuk Mentawai, sehingga kunjungan ke Mentawai akan meningkat dan tentu akan mendorong peningkatan ekonomi kami di sini," jelasnya. 

Fernando juga menjelaskan, Mentawai juga dikenal dengan wisatanya yang spesifik yaitu surfing. Bahkan jumlah kedatangan wisatawannya mencapai 17.000 surfer (peselancar) per tahun. 

"Kami optimis jumlahnya akan meningkat dengan akses layanan bandara yang semakin meningkat," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media


TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×