kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.915.000   -19.000   -0,98%
  • USD/IDR 16.341   27,00   0,17%
  • IDX 7.544   12,60   0,17%
  • KOMPAS100 1.047   -4,04   -0,38%
  • LQ45 795   -5,29   -0,66%
  • ISSI 252   0,56   0,22%
  • IDX30 411   -3,03   -0,73%
  • IDXHIDIV20 472   -7,09   -1,48%
  • IDX80 118   -0,54   -0,46%
  • IDXV30 121   -0,69   -0,57%
  • IDXQ30 131   -1,32   -1,00%

Investor Malaysia Bidik Tenaga Kerja Indonesia


Selasa, 03 November 2009 / 17:00 WIB
Investor Malaysia Bidik Tenaga Kerja Indonesia


Reporter: Asnil Bambani Amri |

JAKARTA. Permintaan tenaga kerja selama Trade Expo Indonesia 2009 paling tinggi berasal dari investor Malaysia. Pasalnya, mereka berencana akan membuka pabrik kosmetik di Vietnam.

Selain Malaysia, investor yang berminat untuk mempekerjakan tenaga kerja Indonesia di luar negeri itu diantaranya datang dari Portugal, Aljazair, Libya, Nigeria dan Yordania.

”Jumlah total permintaan tenaga kerja itu mencapai 14,341 orang dari 19 negara,” jelas Endang Sulityaningsih, Direktur Promosi Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) yang membuka stand pameran selama TEI berlangsung.

Endang membeberkan, mereka melakukan inisiasi dan meminta sekitar 10.000 orang untuk pekerjaan konstruksi dan operasionalisasi pabrik kosmetik.

Sedangkan spesifikasi tenaga kerja yang paling banyak dibutuhkan tersebut adalah untuk kebutuhan perusahaan minyak dan gas, konstruksi, rumah sakit, koki, kapal pesiar, dan untuk spa therapist.

“Banyak Negara menilai Indonesia memiliki tenaga kerja yang terampil dan ulet dalam bekerja,” tutur Endang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×