kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.461.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.130   40,00   0,26%
  • IDX 7.697   -47,60   -0,61%
  • KOMPAS100 1.196   -13,16   -1,09%
  • LQ45 960   -10,60   -1,09%
  • ISSI 231   -1,75   -0,75%
  • IDX30 493   -3,97   -0,80%
  • IDXHIDIV20 592   -5,69   -0,95%
  • IDX80 136   -1,30   -0,95%
  • IDXV30 143   0,32   0,23%
  • IDXQ30 164   -1,28   -0,77%

JNE Perkuat Ekosistem Digital E-commerce Shopee


Jumat, 31 Mei 2024 / 22:26 WIB
 JNE Perkuat Ekosistem Digital E-commerce Shopee
ILUSTRASI. Pelayanan pelanggan yang mengirimkan barang di Kantor PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE), Jakarta, Kamis (30/12/2021)


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dina Hutauruk

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan logistik PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) terus melakukan inovasi di bidang teknologi untuk dapat memberikan layanan terbaik bagi pelanggannya. Sebagai penyedia jasa kurir yang ikut menggarap peluang di sektor perdagangan elektronik (ecommerce), JNE terus melakukan optimalisasi Service Level Agreement (SLA) untuk meningkatkan pelayanan pada pelanggan.

SVP Marketing Group Head JNE, Eri Palgunadi, mengatakan JNE terus berkolaborasi untuk memberikan pelayanan kepada pelaku UMKM selama 33 tahun. Ia bilang, pihaknya merupakan salah satu mitra logistik dalam ekosistem platform Shopee.

“JNE yang telah bekerjasama dengan Shopee sejak tahun 2016 melihat kerjasama yang terjalin sampai saat ini memliki kontribusi positif terhadap perusahaan. Permintaan volume untuk layanan logistik terus meningkat, terutama dengan pertumbuhan pelaku UMKM yang menggunakan saluran penjualan melalui Shopee,” ujar Eri dalam keterangan resminya, Jumat (31/5).

Baca Juga: Tren Metode Pembayaran COD Ongkir Meningkat

Eri menjelaskan proses integrasi layanan JNE dan Shopee telah berhasil menghadirkan pengalaman terbaik kepada pelanggan. Hal ini tercermin dengan terus dilakukannya optimalisasi peningkatan SLA terhadap pelanggan.

SLA merupakan perjanjian atau kontrak antara penyedia jasa dengan pelanggan yang mengatur parameter dan standar kualitas layanan yang akan diberikan. Ia bilang,  keberhasilan tersebut  merupakan wujud komitmen bersama dalam pengembangan ekosistem ekonomi digital dalam integrasi sistem logistik JNE bersama teknologi Shopee.

Secara terpisah, Director of Business Partnership Shopee Indonesia Daniel Minardi mengatakan SLA menjadi salah satu acuan dalam upaya peningkatan pelayanan pada pelanggan.  “Kita memang fokus pada SLA untuk memberikan pelayanan prima kepada pelanggan. Dan JNE merupakan salah satu mitra kunci kami dalam mendukung itu,” ujarnya.

Baca Juga: Panduan Komplain Paket J&T Express lewat Media Sosial hingga Email
 
Sebagai bentuk apresiasi atas komitmen pelayanannya di platform Shopee, JNE berhasil meraih penghargaan sebagai ‘Super Logistic Partner” di ajang Shopee Super Award 2023. Saat ini, JNE menawarkan beragam layanan andalan bagi pelanggan sepert JNE Regular, JNE YES hingga JNE Trucking.

Dengan ragam plihan jasa logistik yang di platform Shopee, JNE optimistis dapat menghadirkan pengalaman terbaik kepada pelanggan secara konsisten. “Kami berharap kerja sama dengan Shopee bisa terus dikembangkan untuk mendukung kemajuan UMKM Indonesia,” pungkas Eri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Sales Mastery [Mau Omzet Anda Naik? Ikuti Ini!] Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×