kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kerugian banjir mencapai miliaran rupiah


Selasa, 10 Februari 2015 / 19:18 WIB
Kerugian banjir mencapai miliaran rupiah
ILUSTRASI. Cara mematikan thumbnail animasi di TikTok.


Reporter: Asep Munazat Zatnika | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Pengusaha mulai was-was bila curah hujan di Ibukota terus tinggi, dan banjir terus terjadi. Pasalnya, aktivitas perekonomian bisa lumpuh dalam beberapa waktu.

Meski hanya beberapa hari saja, kerugian yang diderita bisa sampai ratusan juta untuk sebuah perusahaan. Ketua kamar dagang dan Industrin (KADIN) Suryo Bambang Sulistyo mencontohkan kerugian yang diderita sebuah pabrik kendaraan.

Katakanlah, satu pabrik mampu memproduksi seribu mobil, jika dikalikan dengan harga mobil Rp 200 juta saja, artinya jika berhenti memproduksi gara-gara banjir total kerugiannya mencapai Rp 200 miliar. "Secara garis besar sih, kerugiannya luar biasa," kata Suryo, Selasa (10/2) di Istana Negara, Jakarta.

Sementara wakil ketua KADIN yang James Riyadi bilang setiap tahun banjir selalu terjadi di Jakarta. Namun demikian, Ia melihat banjir kali ini tidak separah tahun-tahun sebelumnya.

Begitupun dari sisi kerugiannya Ia menilai jauh lebih berkurang. Itu menandakan ada perbaikan dan upaya yang telah dilakukan pemerintah untuk memperbaiki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×