kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kinerja Moncer, Laba Bersih Garudafood (GOOD) Melonjak 63% di Tahun 2021


Selasa, 08 Maret 2022 / 06:25 WIB
Kinerja Moncer, Laba Bersih Garudafood (GOOD) Melonjak 63% di Tahun 2021


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD) di sepanjang 2021 sangat memuaskan. Di mana, laba bersih Garudafood tercatat Rp 424,82 miliar di tahun lalu. Jumlah itu melonjak 63,76% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Kenaikan itu seiring pertumbuhan pendapatan sebesar 14% menjadi Rp 8,79 triliun. Padahal tahun sebelumnya, pendapatan GOOD hanya Rp 7,71 triliun.

Berdasarkan segmen, mayoritas penjualan mengalami kenaikan seperti makanan dalam kemasan naik 15,56% menjadi Rp 7,63 triliun. Lalu penjualan minuman naik 10,47% menjadi Rp 1,16 triliun. Hanya penjualan lain-lain yang turun menjadi Rp 167,11 miliar dari sebelumnya Rp 186,07 miliar.

Baca Juga: Garudafood (GOOD) Siap Menyambut Momentum Tahun Baru Imlek

Beban pokok penjualan GOOD tercatat sebesar Rp 6,37 triliun atau naik 13,75% yoy. Walau begitu, laba kotor perseroan tetap tumbuh 14,21% menjadi Rp 2,41 triliun.

Bottom line GOOD kian terdorong dari bagian atas laba bersih entitas asosiasi sebesar Rp 1,81 miliar. Padahal tahun sebelumnya pos ini mencatatkan kerugian sebesar Rp 14,18 miliar.

Lalu, perseroan juga mencatatkan kenaikan penghasilan lainnya sebesar Rp 90,94 miliar dari tahun sebelumnya sebesar Rp 67,68 miliar. Di sisi lain, beban lainnya berhasil ditekan menjadi Rp 19,88 miliar dibandingkan tahun sebelumnya sebesar Rp 31,83 miliar.

Alhasil, GOOD mencatatkan laba bersih sebesar Rp 424,82 miliar. Sekedar mengingatkan, laba bersih Garudafood di tahun 2020 hanya Rp 259,41 miliar.

 

Hingga tutup tahun, total aset perseroan sebesar Rp 6,76 triliun. Rinciannya, liabilitas sebesar Rp 3,73 triliun dan ekuitas sebesar Rp 3,03 triliun. Adapun kas dan setara kas perusahaan sebesar Rp 904,32 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×