kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Matahari Putra Prima (MPPA) Terus Pantau Kondisi Pandemi untuk Menambah Gerai Baru


Jumat, 04 Maret 2022 / 19:38 WIB
Matahari Putra Prima (MPPA) Terus Pantau Kondisi Pandemi untuk Menambah Gerai Baru
ILUSTRASI. Pengunjung berbelanja kebutuhan di salah satu pusat belanja di Jakarta, Jumat (30/10/2020). KONTAN/Fransiskus Simbolon


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) akan terus mengembangkan sayap bisnisnya dengan memberikan pilihan belanja yang lebih beragam kepada masyarakat. Asal tahu saja, selain membangun gerai Hypermart, MPPA juga membangun gerai yang lebih compact yakni Hyfresh.

Sebagai informasi, MPPA menargetkan dapat membangun 16 gerai Hyfresh di sepanjang 2021. Namun sayang, rencana ini terdampak pandemi.

Direktur Corporate Secretary & Public Affairs MPPA Danny Kojongian mengungkapkan selama tahun 2021, pandemi Covid-19 memberi dampak bagi operasional Perseroan.

"Sehingga selama tahun tersebut (tahun 2021) terdapat dua gerai Hyfresh baru yang berasal dari lokasi eks Giant, dan ada 1 toko baru Hyfresh yang dibuka," jelasnya kepada Kontan.co.id, Jumat (4/3).

Baca Juga: Kinerja Memuaskan, Pendapatan Satria Antaran Prima (SAPX) Naik 32,77% di 2021

Kendati terkendala pandemi di tahun lalu, Danny mengklaim bahwa perkembangan bisnis Hyfresh  sampai saat ini masih sesuai dengan strategi MPPA.  Menuju era kenormalan baru pasca Pandemi Covid-19 akan terjadi juga perubahan cara belanja dari konsumen yang menginginkan belanja yang lebih praktis, cepat dan convenient.

Menurut Danny, format gerai Hyfresh yang berlokasi stand alone dengan ukuran toko yang lebih kecil dari format hipermarket akan menjadi pilihan bagi konsumen.

"Di Hyfresh juga melayani online (sama seperti di Hypermart) yang dari Chat & Shop by Whatsapp MPPA, serta kolaborasi dengan beberapa marketplace yang ada (GoMart, Tokopedia, GrabMart, Shoppee, JD.ID, HappyFresh, BliBli)," ujarnya.

Meskipun demikian, Danny mengungkapkan,  untuk tahun 2022 pihaknya belum dapat menginformasikan berapa jumlah Hyfresh yang akan dibuka selama setahun. Dalam hal ini, MPPA masih menunggu beberapa faktor eksternal seperti kondisi Covid-19 dan arah perbaikan ekonomi dan ritel modern, serta faktor-faktor lainnya.

Melansir catatan Kontan.co.id sebelumnya, MPPA  akan melanjutkan ekspansi gerai di sepanjang 2022. Manajemen MPPA menyebut, setidaknya ada 15 toko yang akan dibuka MPPA pada tahun ini untuk mendukung target pertumbuhan penjualan 20% year on year (yoy).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×