kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Mitsubishi Delica kejar pasar Biante dan Nav-1


Jumat, 17 Oktober 2014 / 17:26 WIB
Mitsubishi Delica kejar pasar Biante dan Nav-1
ILUSTRASI. 5 Tips Menyiapkan Anak Masuk Prasekolah.


Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA.  Delica menjadi harapan baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) MItsubishi di Indonesia. Dengan Delica, KTB berharap segmen mobil penumpang makin bisa berkibar, sekaligus memperkuat line-up yang ada.

Passanger car MItsubishi di Indonesia kini diisi oleh Mirage pada segmen hatchback, Outlander di model crossover, Pajero Sport pada model SUV, Strada Triton (double cabin).

Mitsubishi Delica sebagai andalan di MPV medium, yang berhadapan dengan Nissan Serena, Mazda Biante dan Toyota NAV-1.

Pada peluncurannya di IIMS 2014, September lalu, KTB memasang target penjualan 150 unit hingga akhir 2014 nanti. Tapi, angka tersebut akan direvisi mulai tahun depan menjadi 100 unit setiap bulannya. 

"Delica targetnya 100 unit per bulan mulai 2015, tapi kalau memungkinkan bisa sampai 150 unit per bulan. Paling tidak menguasai 20 persen dari total penjualan segmen high MPV," kata Duljatmono, Operating General Manager of MMC Marketing Division PT KTB di Pekanbaru, Kamis (16/10/2014).

Dengan angka tersebut, KTB yakin Delica mampu bersaing dengan kompetitornya karena memiliki keistimewaan tersendiri, yakni sebagai MPV dengan kapabilitas layaknya SUV. Duljatmono melanjutkan, setidaknya itulah yang diandalkan Delica agar dipilih konsumen Indonesia.

"Konsepnya perpaduan SUV dan MPV sebagai kendaraan keluarga, kebutuhannya sebagai alat transportasi keluarga, tapi memiliki fungsi lain seperti bisa digunakan di luar kota yang jalannya tidak halus seperti dalam kota tapi seperti semi off-road." tutup pria yang akrab disapa Momon ini. (Azwar Ferdian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×