kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45906,73   3,40   0.38%
  • EMAS1.310.000 -0,23%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mulai Oktober, Citilink buka rute penerbangan reguler ke China


Jumat, 07 September 2018 / 16:40 WIB
Mulai Oktober, Citilink buka rute penerbangan reguler ke China


Reporter: Harry Muthahhari | Editor: Narita Indrastiti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Maskapai low cost carrier (LCC) Citilink Indonesia resmi melakukan penerbangan reguler ke China pada akhir Oktober 2018 nanti. Citilink bekerja sama dengan partner di China yakni Megacap Aviation Service sebagai General Sales Agent (GSA).

Melalui kerja sama itu, Citilink Indonesia mempersiapkan ekspansi rute internasional reguler baru yang diterbangkan setiap hari dari dan menuju ke tiga kota di China.

Fungsi Megacap nantinya bakal jadi representasi Citilink di China untuk penjualan tiket penumpang maupun kargo. "Dengan masuknya Citilink Indonesia ke kota-kota di China dalam penerbangan berjadwal setiap harinya, diharapkan dapat menunjukkan eksistensi Citilink Indonesia," kata Direktur Utama Citilink Indonesia, Juliandra Nurtjahjo di Jakarta, Jumat (7/8).

Rute internasional menuju China akan mulai beroperasi pada akhir Oktober 2018 adalah rute ke kota Xiamen, Kunming dan Nanjang, dengan tidak menutup kemungkinan kota-kota lain di China. Tiga rute ini diantaranya akan diterbangi baik dari Jakarta maupun Denpasar. "Rencananya nantinya akan merambah dari Manado," tambah Juliandra.

Sebelumnya, Citilink Indonesia sudah melayani rute internasional di kawasan Asia yakni Denpasar - Dili dan Jakarta – Penang.

Citilink Indonesia juga telah melakukan penerbangan charter ke beberapa kota di China yang bekerjasama dengan pencharter di China. Dengan tambahan rute internasional ke tiga kota di China ini, maka Citilink Indonesia nantinya akan mempunyai lima rute internasional.

Sekedar tahu, Megacap Aviation Service didirikan pada tahun 2007 merupakan perusahaan yang terdaftar untuk agen penjualan umum dengan spesialisasi layanan penumpang dan kargo.

Megacap Aviation Service saat ini memiliki lebih dari 20 klien maskapai internasional yang diantaranya adalah Garuda Indonesia, Qatar Airways, dan Aero Mexico.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×