kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Nusantara Infrastructure (META) Sebut Progres Proyek BSD Telah Capai 81,92%


Rabu, 24 Mei 2023 / 19:44 WIB
Nusantara Infrastructure (META) Sebut Progres Proyek BSD Telah Capai 81,92%
ILUSTRASI. Kendaraan melintas di Jalan Tol Layang Pettarani, Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (16/11/2022). Emiten infrastruktur swasta multisektor PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) mengatakan progres proyek BSD saat ini sudah mencapai 81,92%.


Reporter: Diki Mardiansyah | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Emiten infrastruktur swasta multisektor PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) mengatakan progres proyek BSD saat ini sudah mencapai 81,92%.

Seperti diketahui, Nusantara Infrastructure di tahun 2023 ini menggarap beberapa proyek strategis di antaranya adalah pembangunan proyek peninggian jalan Tol BSD di KM 8, proyek weaving Serpong Ramp Juction di KM 10, pembangunan akses Makassar New Port (MNP) sepanjang 3,2 km di Makassar dan proses tender Tol Jorr Elevated Cikunir-Ulujami.

Head of Corporate Communication & CSR Nusantara Infrastructure, Indah D. P. Pertiwi mengatakan dari 81,92% yang terdiri dari 85,88% untuk proyek KM8 (peninggian, antisipasi genangan), 81,91% untuk KM10 (weaving), dan 62,45% untuk proyek Jalan Akses Tol MNP.

Baca Juga: Nusantara Infrastructure (META) Cetak Pendapatan Naik 24% di Tahun 2022

"Seluruhnya ditargetkan selesai di tahun ini. Sementara untuk JORR Elevated masih dalam proses evaluasi hasil tender," kata Indah saat dihubungi Kontan.co.id, Rabu (24/5).

Mengacu pada Public Expose 2022 lalu, total investasi seluruh proyek tersebut mencapai sebesar Rp 1,4 triliun.

 

Indah menuturkan, akan ada kompensasi atas tambahan investasi tersebut yakni berupa perpanjangan masa konsesi dan/atau penyesuaian tarif. "Selain itu, diharapkan juga dapat meningkatkan value dari perusahaan," tutur dia.

Baca Juga: Bisnis Jasa Sewa Menekan Laba Emiten Menara

Secara spesifik, Indah menyampaikan untuk proyek Jalan Akses Tol MNP mempunyai beberapa manfaat, yakni meningkatkan konektivitas Pelabuhan Makassar New Port dengan Jalan Tol Eksisting, mempercepat laju pertumbuhan ekonomi kawasan Indonesia Timur, dan efisiensi waktu tempuh transportasi peti kemas untuk ekspor dan impor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×