kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Operator senang sambut rampungnya Palapa Ring


Rabu, 14 Maret 2018 / 11:16 WIB
Operator senang sambut rampungnya Palapa Ring
ILUSTRASI. Pantau trafik jaringan seluler


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mulai beroperasinya Palapa Ring wilayah Barat disambut positif oleh operator. Apalagi pemerintah juga sedang mempercepat pembangunan Palapa Ring untuk wilayah tengah dan timur yang akan selesai pada akhir tahun ini.

Ivan Cahya Permana, VP Next Generation Network Telkomsel mengatakan Palapa Ring akan membantu penetrasi perusahaan. Hal ini juga akan memperkuat backbone jaringan miliknya.

"Telkomsel itu sudah 1,5 TB per second, dengan Palapa Ring kami bisa tingkatkan kapasitas untuk pelanggan," ujar Ivan di Jakarta, Rabu (14/3).

PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT) dan PT XL Axiata Tbk (EXCL) juga menyambut baik Palapa Ring yang tuntas. Kedua perusahaan itu saat ini tengah mengembangkan jaringan di luar Jawa, dengan selesainya Palapa Ring di barat dan menyusul di tengah dan timur akan menjadi berkah.

"Kami menyambut baik Palapa Ring yang memang sejak akhir tahun kemarin Indosat intensif bangun jaringan di luar Jawa yang perlu backbone karena untuk roll out di luar Jawa itu backbone-nya yang mahal," tambah Fajar Aji Suryawan, Group Head Regulatory & Goverment Relations ISAT.

Rahmadi Mulyohartono, Group Head Commercial LTE EXCL bilang, pengembangan jaringan di luar Jawa akan lebih mudah. Pihaknya juga akan menyambungkan backbone miliknya dengan Palapa Ring. "Apalagi Palapa Ring tengah dan timur itu akan selesai pada akhir tahun ini," katanya.

Rudiantara, Menteri Komunikasi dan Informatika menyampaikan bahwa saat ini untuk Palapa Ring bagian barat sudah selesai. Bagi operator yang banyak membangun jaringan ke wilayah terpencil akan mendapatkan diskon besar untuk Palapa Ring.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×