kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Parade Program Berbagi Berkah Mypertamina 2020 dimulai di Kota Tangerang


Minggu, 16 Februari 2020 / 21:07 WIB
Parade Program Berbagi Berkah Mypertamina 2020 dimulai di Kota Tangerang
ILUSTRASI. Penyaluran BBM Pertamina: Pengisian bahan bakar di SPBU Pertamina, Jakarta Selatan, Jumat (9/8). Petamina MOR III memperkirakan konsumsi BB pada Satgas Idul Adha diperkirakan stabil tidak ada kenaikan yang berarti. KONTAN/Baihaki/9/8/2019


Reporter: Filemon Agung | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina memulai program Berbagi Berkah MyPertamina 2020 di Kota Tangerang pada 15 Februari dan 16 Februari 2020 tepatnya di Taman Elektrik, Pusat Pemerintahan kota Tangerang.

Berbagai macam kegiatan memeriahkan Road show Berbagi Berkah MyPertamina 2020 Semarak Berkah Energi Pertamina, di antaranya fun walk, zumba, all fun zone, automotive fun activity, local culinary festival, pemberian hadiah undian bagi peserta funwalk dan masih banyak lagi.

Pertamina menjelaskan, bagi konsumen yang ingin menyaksikan penampilan mereka dan mengikuti acara tersebut caranya mudah hanya dengan mengunduh aplikasi MyPertamina dan LinkAja kemudian mengisi form registrasi dan saat pengambilan race pack menunjukkan bukti telah registrasi di aplikasi MyPertamina & LinkAja.

Beragam hadiah hiburan funwalk pun menanti seperti 4 unit motor matic, Peralatan Rumah Tangga, Tabung Bright Gas 5,5 kg, Kompor Gas dan masih banyak lagi.

Baca Juga: BPH Migas temukan 404 kasus penyelewengan BBM, Pertamina kebut digitalisasi nozzle

Program Berbagi Berkah MyPertamina 2020 merupakan program undian yang diselenggarakan oleh PT Pertamina (Persero) sebagai bentuk apresiasi kepada Konsumen Pertamina yang telah setia menggunakan produk-produk Pertamina terutama produk non subsidi seperti Pertamax Series, Dex Series, LPG Non Subsidi seperti Bright Gas 5,5kg, Bright Gas 12 kg, dan LPG 12 kg, Pelumas Fastron Series, dan Enduro Series.

Hadiah senilai miliaran rupiah berupa mobil Porsche Boxster, motor BMW, motor Ducati, motor Triumph, puluhan pasang paket umrah, puluhan pasang paket wisata Eropa, dan kiloan emas batangan dapat diperoleh konsumen Pertamina dengan hanya dengan mengunduh aplikasi MyPertamina.

Program BBM 2020 ini dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia mulai dari tanggal 1 Februari 2020 hingga 15 November 2020. Syaratnya konsumen adalah seluruh pelanggan Pertamina, telah mengunduh aplikasi MyPertamina, melakukan registrasi data lengkap serta melakukan transaksi di SPBU Pertamina, Agen penjual Gas Pertamina dan Bengkel penjual Oli Pertamina maupun Bright Store kemudian akan mendapatkan kupon elektronik BBM 2020 selama periode berlangsung.

Tidak hanya hadiah utama saja namun Pertamina juga menyediakan hadiah bulanan dan mingguan berupa motor matic, emas batangan dan Saldo LinkAja.

Baca Juga: Pertamina, Shell, dan Total ramai-ramai pangkas harga BBM, siapa yang termurah?

Ketentuannya, hanya bagi konsumen yang bertransaksi khusus dengan menggunakan aplikasi MyPertamina dengan pembelian produk BBM Subsidi seperti Premium, Solar, dan LPG Subsidi akan mendapatkan kupon elektronik yang digunakaan untuk mengikuti program undian hadiah bulanan dan mingguan. Hal ini juga sebagai sarana untuk mendukung program Pemerintah agar subsidi lebih tepat sasaran.

Pada hari sebelumnya (15/2), dilaksanakan rangkaian road show program BBM 2020 dengan adanya konvoi komunitas mobil & motor produk-produk Pertamina serta sosialisasi program BBM 2020 ke konsumen Pertamina di SPBU area Kota Tangerang.

“Dengan adanya road show program BBM 2020 ini diharapkan dapat membangun brand equity yang mampu memberikan brand awareness yang positif kepada konsumen serta engagement terhadap produk unggulan Pertamina yang berkualitas dan ramah lingkungan”, ujar Mas’ud Khamid selaku Direktur Pemasaran Ritel Pertamina dalam keterangan pers, Minggu (16/2).

Tidak hanya jajaran manajemen Pertamina, beragam BUMN juga turut andil dalam kemeriahan acara program BBM 2020 ini yaitu dengan mengisi booth dan turut serta dalam beragam aktivasi lainnya.

Mas'ud menilai hal ini sebagai wujud sinergisitas BUMN khususnya para Millenials BUMN dalam semangat membangun negeri dengan mendukung kegiatan ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×