kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45930,40   2,76   0.30%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pendapatan Logindo Samudramakmur (LEAD) naik 33% di semester I-2020


Minggu, 02 Agustus 2020 / 19:29 WIB
Pendapatan Logindo Samudramakmur (LEAD) naik 33% di semester I-2020
ILUSTRASI. Logindo Samudramakmur (LEAD) telah menyerap anggaran belanja modal senilai US$ 800.000.


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sampai dengan semester I-2020 PT Logindo Samudramakmur Tbk (LEAD) telah menyerap anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) senilai US$ 800.000 dari yang dianggarkan di tahun ini sebesar US$ 1,8 juta. Dananya digunakan untuk maintenance dan docking kapal.

Sekretaris Perusahaan Logindo Samuderamakmur Adrianus Iskandar mengaku kelangsungan bisnisnya tak terkena dampak secara langsung oleh pandemi Covid-19. Perusahaan ini hanya sedikit mengalami kesulitan dalam mengganti kru di kapal karena harus melalui prosedur rapid atau swap test. Bahkan untuk beberapa kapal, kru harus dikarantina dahulu sebelum mengganti kru yang lama.

Adrianus menyebut, efek tidak langsung dari Covid-19 adalah penurunan harga minyak mentah. Sehingga, beberapa perusahaan migas mulai mengurangi aktivitas produksi dan eksplorasi. "Sebagian kecil kontrak memang ditunda, tetapi sampai saat ini belum berpengaruh secara signifikan ke performance perusahaan," ujar Adrianus kepada kontan.co.id, Minggu (02/8).

Baca Juga: Logindo Samudramakmur (LEAD) memperoleh kontrak anyar US$ 9 juta sampai Mei 2020

Adrianus menjelaskan, sampai dengan semester I-2020 LEAD juga telah memperoleh pendapatan sebesar US$ 13,2 juta atau naik 33% dibanding semester I tahun 2019. Sementara target pendapatan yang di bidik di tahun ini yaitu sekitar US$ 26 juta.

"Realisasi semester I tahun ini jauh lebih bagus dibandingkan semester I tahun 2019. Pendapatan meningkat 33% dan rugi bersih turun lebih dari 80%. Kami harap pendapatan di semester II juga akan sama dengan semester I tahun ini," papar Adrianus.

Sementara itu utilisasi armada LEAD sampai Juli 2020 berada di sekitar 70%, ketimbang pada periode yang sama tahun 2019 hanya 65%. Saat ini kapal LEAD sudah ada 44 unit. LEAD juga belum ada rencana menambah kapal baru.

Baca Juga: Kinerja Logindo Samudramakmur (LEAD) terhambat pandemi virus corona (Covid-19)

Dalam mendongkrak kinerja di tengah pandemi covid-19 seperti saat ini LEAD mempunyai beberapa strategi seperti mencari kontrak baru termasuk kontrak kapal di luar perairan Indonesia dan juga efisiensi biaya

Adrianus mengatakan, pihaknya juga akan mencari pelanggan baru untuk mengutilisasi kapal-kapal LEAD termasuk utilisasi kapal di luar Indonesia. Selain itu, mencari kontrak-kontrak kapal bukan hanya dengan perusahaan migas, tetapi juga dengan kontraktor migas. Jadi diversifikasi pelanggan dan ekstensifikasi operasi kapal.

Baca Juga: Dihadang tantangan, Logindo Samudramakmur (LEAD) revisi target pertumbuhan tahun 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×