kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.894.000   23.000   1,23%
  • USD/IDR 16.414   -6,00   -0,04%
  • IDX 7.135   40,20   0,57%
  • KOMPAS100 1.038   7,60   0,74%
  • LQ45 809   6,21   0,77%
  • ISSI 223   0,81   0,36%
  • IDX30 423   3,03   0,72%
  • IDXHIDIV20 503   1,62   0,32%
  • IDX80 117   0,91   0,78%
  • IDXV30 119   0,13   0,11%
  • IDXQ30 138   0,62   0,45%

Premier Oil mundur, Blok A Aceh tak terganggu


Rabu, 12 Maret 2014 / 16:08 WIB
Premier Oil mundur, Blok A Aceh tak terganggu
ILUSTRASI. Jadwal Playoff MPL ID S10 Day 4, Link Live Streaming Resmi dan Update Bracket Terbaru


Reporter: Agustinus Beo Da Costa | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Waras Budi Santosa dari Divisi Komersialisasi Gas Bumi SKK Migas optimistis, pengembangan dan produksi gas dari blok A Aceh akan berjalan sesuai rencana, meski salah satu kontraktor rekanan, Premier Oil berniat melepas kepemilikan mereka.

"Saya optimistis, lapangan ini masih akan tetap berjalan on schedule," ujar Waras Budi Santoso di Jakarta, Rabu (12/3).

Pengembangan dan produksi gas dari Blok A masih akan berjalan sesuai jadwal sepanjang operator blok ini, Medco Energi Internasional masih berkomitmen dan tidak menyerah.

Secara prinsip dalam menentukan kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) yang mengelola sebuah blok migas, SKK Migas selalu mempertimbangkan kemampuan permodalan, pengalaman dan teknologi yang dimiliki oleh  KKKS.

Sejauh ini, kata Waras Budi Santoso, Medco masih menunjukan kemampauan dan komitmennya. "Selama ini yang kami undang rapat rapat rencana kerja dan anggaran dari sisi Medco. Sedangkan Premier hanya partner mereka," kata dia. Apalagi, Premier Oil pastinya akan menjual kepemilikan dia di blok A dan akan ada pihak lain yang berminat dan menggantikan posisi mereka.

Karena itu, ia menilai langkah Premier Oil melepas blok A Aceh tidak akan berdampak banyak pada pengembangan blok tersebut dan pasokan gas ke calon pembeli. 
Ia yakin, Medco masih memiliki komitmen yang kuat baik kepada SKK Migas, pemerintah, PLN dan PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) terkait jadwal pengembangan blok A Aceh itu. 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Digital Marketing for Business Growth 2025 : Menguasai AI dan Automation dalam Digital Marketing

[X]
×