kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

PT PP (PTPP) resmikan proyek Bendungan Lausimeme di Sumatera Utara


Rabu, 16 Oktober 2024 / 22:00 WIB
PT PP (PTPP) resmikan proyek Bendungan Lausimeme di Sumatera Utara
ILUSTRASI. Pekerja berjalan kaki dekat proyek pembangunan gedung yang dikerjakan oleh PT PP Persero di Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024). PT PP (Persero) Tbk (PTPP) melakukan peresmian pada Proyek Bendungan Lausimeme di Sumatera Utara.


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP (Persero) Tbk (PTPP) melakukan peresmian pada Proyek Bendungan Lausimeme yang berlokasi di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. 

Presiden RI Joko Widodo meresmikan secara langsung dengan penandatanganan prasasti sebagai bentuk simbolis. Turut hadir dalam acara peresmian tersebut yaitu Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Pj. Gubernur Sumatera Utara Agus Fatoni, Pj Bupati Deli Serdang Wiriya Alrahman, Dirjen SDA Kementerian PUPR Bob Arthur Lombogya, dan Direktur Operasi Bidang Infrastruktur PTPP Yul Ari Pramuraharjo.

Proyek Bendungan Lau Simeme adalah salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) yang berada di provinsi Sumatera Utara. Pada Proyek ini, PTPP sebagai kontraktor utama yang bertanggungjawab dalam menyelesaikan 2 paket pekerjaan yaitu pekerjaan di paket 2 dan paket lanjutan yang memiliki total nilai kontrak dari kedua proyek tersebut yaitu sebesar Rp 738 Miliar, dan masa pelaksanaan dari tahun 2017 sampai dengan 2024. 

Baca Juga: 10 Tahun Aksi Mitigasi Perubahan Iklim Bawa Perubahan Positif

Bendungan Lau Simeme memiliki kapasitas tamping sebesar 21,07 Juta m3 dan memiliki luas genangan sebesar 125,85 Hektar. Fungsi dari bendungan ini yaitu antara lain sebagai penyediaan air baku 2,85 m3/dt (Kota Medan 1,307 m3/dt dan Deli Serdang 1,543 m3/dt), dapat mereduksi banjir di kota Medan dan sekitarnya sebesar 289 m3/detik (dengan early rlease gate), serta sebagai sumber penyediaan energi listrik sebesar 1 MW. 

Disampaikan juga oleh Presiden RI Joko Widodo ketika sambutan bahwa Bendungan Lau Simeme ini adalah Bendungan ke-47 yang telah diresmikan dalam periode 10 tahun kepemimpinan, pembangunan Bendungan memakan waktu yang tidak singkat dan termasuk bendungan yang besar di Indonesia. 

“Bendungan ini sangat besar, nanti kalau air nya sudah naik akan terlihat betapa Bendungan Lau Simeme ini secara luas dan volume sangat besar. Saya berharap ini akan bermanfaat untuk Provinsi Sumatera Utama,” ucap Jokowi pada sambutannya, sebagaimana dikutip dari keterangan yang diterima Kontan, Rabu (16/10). 

Direktur Operasi Bidang Infrastruktur PTPP Yul Ari Pramuraharjo mengatakan bahwa sesuai dengan kualitas dan target, PTPP telah menyelesaikan satu lagi Proyek Strategis Nasional (PSN) pada pekerjaan bendungan.

“Setelah sebelumnya Presiden RI telah meresmikan proyek bendungan Leuwikeris di Provinsi Jawa Barat  dan proyek bendungan Tiu Suntuk di Provinsi Nusa Tenggara Barat, satu lagi proyek bendungan yang termasuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) yaitu Proyek Bendungan Lau Simeme di Provinsi Sumatara Utara yang telah diselesaikan oleh PTPP dan diresmikan secara langsung oleh Presiden RI Joko Widodo,” ucap Yul Ari. 

Ia melanjutkan, penyelesaian ini tentunya menjadi kebanggaan sendiri bagi PTPP yang telah diberikan kepercayaan oleh Pemerintah melalui Kementerian PUPR dalam menyelesaikan proyek-proyek strategis nasional, khususnya proyek infrastruktur seperti bendungan, jalan tol, pelabuhan, dan lain-lain. 

"Ke depannya tentunya PTPP berharap dapat terus berpartisipasi dan diamanahkan dalam pembangunan nasional, terutama proyek-proyek infrastruktur yang berada diseluruh penjuru Indonesia,” tutup Yul Ari.

Baca Juga: Kinerja SMGR Ditopang Kenaikan Harga Semen, Cermati Rekomendasi Analis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×