kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Rekor, Pelni angkut 56 kontainer beras menuju tiga daerah 3TP


Selasa, 15 Juni 2021 / 21:08 WIB
Rekor, Pelni angkut 56 kontainer beras menuju tiga daerah 3TP
ILUSTRASI. Rekor, Pelni angkut 56 kontainer beras menuju tiga daerah 3TP


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. KM Logistik Nusantara 2, satu dari sembilan trayek tol laut yang dioperatori oleh PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni (Persero) memecahkan rekor muatan terbanyak dalam perjalanannya pada voyage keenam.

Sebanyak 56 kontainer komoditas unggulan beras dari Merauke diangkut menuju wilayah Papua dan Papua Barat, pada Jumat (28/5) lalu.

Direktur Usaha Angkutan Barang dan Tol Laut PT Pelni, Yahya Kuncoro menyampaikan bahwa T-19 diluncurkan pada awal 2021 oleh Kementerian Perhubungan untuk menjawab persoalan pendistribusian beras untuk wilayah Papua dan Papua Barat.

Merauke yang merupakan salah satu wilayah yg menyumbangkan beras di wilayah Papua diharapkan mampu menekan disparitas harga beras di wilayah Papua dan Papua Barat.

Baca Juga: Catat jam operasional layanan GeNose C19 di 18 bandara AP II

“Pemerintah menugaskan Pelni untuk memastikan arus penyaluran logistik di wilayah Papua dan Papua Barat lebih efisien sehingga harga kebutuhan pokok dapat stabil, termasuk diantaranya beras. Sebelum adanya T-19 ini, beras biasanya dikirim dari Surabaya atau Manado menuju Papua, harapannya dengan adanya T-19 mampu mendorong perekonomian petani di Merauke,” tuturnya dalam keterangan resmi yang diterima Kontan, Selasa (15/6).

Data Perusahaan menunjukkan, KM Logistik Nusantara 2 telah mengangkut sebanyak 174 kontainer beras dari Merauke sepanjang tahun 2021. Pada voyage perdana yaitu pada 3 Januari 2021, KM Lognus 2 mengangkut sebanyak 24 kontainer beras.

"Sejak T-19 dibuka, muatan menuju wilayah Papua dan Papua Barat terus menunjukkan peningkatan dan puncaknya pada voyage keenam ini,” jelas Yahya.

Sedangkan untuk muatan baliknya, sepanjang tahun 2021 KM Lognus 2 ini telah mengangkut sebanyak 58 kontainer, dengan mayoritas berisi batu ciping, abu batu dan pasir, yaitu komoditas unggulan dari Depapre.

“Kami terus mengajak Pemda untuk memaksimalkan komoditas unggulan daerah untuk meningkatkan muatan tol laut, sehingga penyaluran dan distribusi logistik akan lebih efisien bagi masyarakat hingga ke penjuru Nusantara,” ungkap Yahya.

Perusahaan juga mengajak para pelaku usaha untuk terus memanfaatkan kapal tol laut untuk memperluas pangsa pasar.

Baca Juga: Pelni resmikan rumah kelola sampah di Baubau, Sulteng

“Kehadiran KM Lognus 2 semoga dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh pelaku usaha. Kapal ini dapat memuat 105 kontainer setiap kali jalan, kapasitas yang cukup besar untuk memuat segala macam kebutuhan pokok yang dibutuhkan di kota-kota yang dilewatinya,” ungkap Yahya.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×