kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

RPX targetkan 'market share' I-Drop sebesar 50%


Rabu, 25 Mei 2016 / 16:22 WIB
RPX targetkan 'market share' I-Drop sebesar 50%


Sumber: Kompas.com | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Perusahaan jasa logistik RPX menargetkan pangsa penjualan atau market share I-Drop bisa menembus 50 persen dengan biaya logistik satu persen dari pasar e-commerce di Indonesia.

"Saya optimis, sebab kita punya sistem yang kuat dan jaringan yang lumayan banyak," ujar Vice Presiden Service RPX Muhammad Kadrian di RPX Building, Jakarta, Rabu (25/5/2016).

Menurut data yang dihimpun dari Asosiasi E-commerce Indonesia (IdEA), nilai transaksi e-commerce di Indonesia mencapai Rp 295 triliun.

Untuk mencapai target itu, Kardian menjelaskan RPX telah memperluas jaringan I-Drop ke seluruh Indonesia.

I-Drop adalah e-commerce jasa pengiriman barang yang bekerja sama dengan Indomaret. 

"Jaringan kita semakin berkembang, jaringan seluruh RPX sama dengan jaringan Indomaret. Ya kalau indomaret 12.000, ya kita juga sama," jelas Kadrian.

Selain itu, Kadrian juga akan menyiapkan informasi teknologi (IT) yang canggih untuk I-Drop.

Ke depannya, Kadrian akan mengembangkan e-commerce I-Drop ini dengan layanan-layanan yang bisa makin mempermudah pelanggan saat menggunakannya. (Penulis: Achmad Fauzi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×