kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Sambut Ramadan dan Lebaran, Indosat Ooredoo uji jaringan di lima kota tujuan mudik


Kamis, 25 April 2019 / 19:41 WIB
Sambut Ramadan dan Lebaran, Indosat Ooredoo uji jaringan di lima kota tujuan mudik


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - MAKASSAR. PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT, anggota indeks Kompas100) melakukan uji jaringan telekomunikasi jelang Ramadan dan Lebaran di lima kota di Indonesia pada Kamis (25/4). Uji jaringan ini dilakukan mengingat adanya peningkatan volume komunikasi dalam periode Ramadan dan Lebaran.

Sebagai informasi, lima kota tersebut adalah Solo-Jawa Tengah, Malang-Jawa Timur, Padang-Sumatera Barat, Banjarmasin-Kalimantan Selatan, dan Makassar-Sulawesi Selatan. Kelima kota ini dianggap merepresentasikan kantong-kantong mudik yang memilik potensi peningkatan trafik komunikasi.

Uji jaringan dilakukan di berbagai tempat yang biasanya menjadi titik pusat keramaian masyarakat saat Ramadan dan Lebaran, di antaranya alun-alun kota Malang, De Tjolomadu Solo, Jembatan Siti Nurbaya Padang, Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin, dan Pantai Losari Makassar.

Chief Technology Officer ISAT Dejan Kastelic mengatakan, pihaknya memahami kebutuhan telekomunikasi yang andal selama masa peningkatan trafik telekomunikasi pada periode Ramadan dan lebaran. “Kami sudah mempersiapkan kapasitas dalam rangka antisipasi meningkatnya trafik, baik data, voice, dan SMS,” kata dia, Kamis (25/4). Menurut Dejan, kesiapan kapasitas jaringan telekomunikasi ISAT didukung dengan infrastruktur jaringan 4G Plus.

Uji jaringan ini bertujuan mengecek kualitas sinyal, kecepatan akses internet, dan jangkauan jaringan 4G Plus pada masing-masing lokasi melalui berbagai aktivitas layanan yang biasa dilakukan pelanggan. Sebut saja mengunduh, live streaming, video call, dan mengakses YouTube. Hasilnya, sepanjang rute drive test aktivitas streaming berjalan dengan baik dan tanpa buffering.

Dalam kegiatan uji jaringan di lima kota ini, tercatat kecepatan maksimal mengunduh berkisar antara 62,7 Mbps-104,7 Mbps dengan kecepatan rata-rata 85,33 Mbps. Sementara itu, di beberapa titik keramaian di lima kota tujuan mudik tersebut diperoleh kecepatan unggah sebagai berikut:
-Pantai Losari Makassar hingga 93 Mbps
-Kawasan Bandara Adi Sumarmo Solo 76,5 Mbps
-Kawasan alun-alun Malang 62,7 Mbps
-Kawasan Gunung Padang 89,7 Mbps
-Kawasan Patung Bekantan Banjarmasin 104,7 Mbps

Di samping itu, IISAT juga menguji kualitas suara (voice). Hasilnya, sebesar 4,47% area yang diukur menunjukkan hasil di tingkat excellent. Pengukuran ini menggunakaan metode Mean Opinion Score (MOS). Rentang penilaian metode pengukuran MOS adalah 1-5 yang mana angka 5 menunjukkan hasil excellent.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×