kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Sore ini, Mendag Bahas Kerjasama Perdagangan dengan Timor Leste


Jumat, 03 Juli 2009 / 14:11 WIB


Reporter: Epung Saepudin | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Hubungan Indonesia dan Timor Leste semakin membaik. Kedua negara sepakat untuk terus meningkatkan kerjasama perdagangan. Sore ini, Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu dijadwalkan akan membahas beberapa sektor kerjasama antar kedua negara.

"Memang rencananya dijadwalkan akan ada pertemuan antara kedua negara untuk meningkatkan kerjasama perdagangan sore ini. Namun untuk detailnya nanti setelah pertemuan," ujar Dirjen Kerjasama Perdagangan Internasional Departemen Perdagangan (Depdag) Gusmardi Bustami, di Jakarta, Jumat siang.

Gusmardi menuturkan, kerjasama antar kedua negara akan terus ditingkatkan. Selama ini, kerjasama antara Indonesia dan Timor Leste meliputi bidang pertanian dan kehutanan yang sudah dilakukan di akhir tahun lalu dengan Departemen Pertanian dan Departemen Kehutanan. "Sektor perdagangan juga potensial untuk terus ditingkatkan," ujarnya.

Menurutnya, sebagai negara terdekat Indonesia dinilai memiliki peran penting dalam kemajuan negara Timor Leste.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×