Reporter: Dityasa H. Forddanta | Editor: Yudho Winarto
"Diharapkan, kehadiran SVJLO akan menambah porsi pendapatan dari khususnya dari recurring income," imbuhnya.
SVJLO menjawab kebutuhan akan kelas menengah ataupun menengah atas untuk memiliki beragam luxury brand dengan harga terjangkau.
Konsep luxury outlet ini dibuat layaknya di luar negeri seperti di Jepang, Thailand ataupun Malaysia sehingga konsumen tidak perlu jauh-jauh lagi untuk belanja barang branded keluar negeri. SVJLO rencananya akan dibuka pada tahun 2022.
Baca Juga: Melalui Summarecon Serpong, SMRA kantongi penjualan ruko Rp 250 miliar
Summarecon Villaggio Jakarta Luxury Outlet akan menjadi destinasi fashion yang diisi dengan beragam gerai fashion dari brand internasional maupun lokal yang telah terkurasi.
Dibangun dengan ambience yang warm, luxury serta berkonsep green environment. Berlokasi sangat strategis yaitu di Karawang dengan waktu tempuh hanya 10 menit dari pintu tol Karawang Timur.
SVJLO merupakan bagian pengembangan fasilitas dari Summarecon Emerald Karawang yang secara resmi telah diluncurkan pada tahun 2016 silam. Hingga saat ini terdapat 5 cluster yaitu Cluster Advani, Elora, Kalista, Sevanti, Harumi, kawasan komersial serta tempat beribadah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News