kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Tabrakan KA Turangga Di Cicalengka, Sejumlah Kereta Batal Berangkat, Cek Daftarnya


Jumat, 05 Januari 2024 / 14:44 WIB
Tabrakan KA Turangga Di Cicalengka, Sejumlah Kereta Batal Berangkat, Cek Daftarnya
ILUSTRASI. Tabrakan KA Turangga Di Cicalengka, Sejumlah Kereta Batal Berangkat, Cek Daftarnya


Reporter: Adi Wikanto | Editor: Adi Wikanto

Tabrakan KA Turangga - Jakarta. Tabrakan Kereta Api (KA) Turangga dan Commuterline Bandung Raya hari ini Jumat, 5 Januari 2024 menyebabkan empat orang meninggal dunia dan 18 orang luka-luka. Sejumlah kereta api di jalur selatan batal diberangkatkan hari ini, Jumat 5 Januari 2024.

KA Turangga tabrakan dengan Commuterline Bandung Raya di Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/1/2024) sekitar pukul 06.03 WIB. Tabrakan KA Turangga dan Commuterline Bandung Raya terjadi saat kereta berisi banyak penumpang.

KA Turangga mengangkut sebanyak 287 orang. Commuterline Bandung Raya membawa sebanyak 191 penumpang.

Tabrakan KA Turangga di Cicalengka menyebabkan sekitar 22 penumpang yang luka ringan dan telah dibawa ke Rumah Sakit terdekat, untuk mendapat perawatan. Kemudian empat petugas KA meninggal dunia terdiri dari: Masinis, Asisten Masinis, Pramugara dan Security.

Sejumlah perjalanan KA di jalur selatan pun batal berangkat akibat tabrakan KA Turangga. Berikut daftar KA yang batal berangkat hari ini, Jumat 5 Januari 2024:

1. KA 92 (Lodaya) lintas Bd-Kya (SF 10 Kereta)
2. KA 6 (Argo Wilis) lintas Bd-Kya (SF 10 Kereta)
3. KA 182 (Baturraden Ekspres) lintas Bd-Kya (SF 8 Kereta)
4. KA 181 (Baturraden Ekspres) lintas Kya-Pwt (SF 8 Kereta)
5. KA 250 (Serayu) lintas Pwt-Kya (SF 7 Kereta)
6. KA 251 (Serayu) lintas Kya-Bd-Ckp (SF 7 Kereta)
7. KA 252 (Serayu) lintas Ckp-Kya (SF 7 Kereta)
8. KA 249 (Serayu) lintas Kya-Pwt (SF 7 Kereta)
9. KA 240 (Pasundan) lintas Kac-Kya (SF 8 Kereta)

Sementara itu, sejumlah kereta tetap berangkat dengan rute memutar. Berikut daftar KAI dengan rute memutar Bd-Ckp-Kya:

1. PLB 92BK1 (Lodaya) lintas Bd-Ckp (SF 10 Kereta)
2. PLB 92BK (Lodaya) lintas Ckp-Cn-Kya (SF 10 Kereta)
3. PLB 6BK1 (Argo Wilis) lintas Bd-Ckp (SF 10 Kereta)
4. PLB 6BK (Argo Wilis) lintas Ckp-Cnp-Ppk-Kya (SF 10 Kereta)
5. PLB 182BK1 (Baturraden Ekspress) lintas Bd-Ckp (SF 8 Kereta)
6. PLB 182BK (Baturraden Ekspress) lintas Ckp-Cnp-Ppk-Pwt (SF 8 Kereta)
7. PLB 250BK1 (Serayu) lintas Pwt-Ppk-Cnp-Ckp (SF 7 Kereta)
8. PLB 249BK2 (Serayu) lintas Ckp-Cnp-Ppk-Pwt (SF 7 Kereta)
9. PLB 240BK1 (Pasundan) lintas Kac-Ckp (SF 8 Kereta)
10. PLB 240BK (Pasundan) lintas Ckp-Cnp-Ppk-Kya (SF 8 Kereta)

KAI berduka

Manajemen PT KAI berduka atas tabrakan KA Turangga. "Kami sangat berduka atas meninggalnya sejumlah petugas KA akibat kecelakaan tersebut. Kami sangat mengapresiasi jasa mereka yang telah berkontribusi terhadap perusahaan," ucap EVP of Corporate Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji dalam keterangan resmi.

Saat ini, seluruh tim KAI beserta pihak-pihak terkait seperti TNI/Polri, Basarnas, DJKA Kemenhub, KNKT, dan pihak-pihak lain sedang melakukan upaya penanganan kecelakaan kedua kereta tersebut.

Untuk mengatasi perjalanan sejumlah rangkaian KA lainnya yang akan melintas di jalur tersebut, KAI tengah melakukan upaya rekayasa pola operasi berupa jalan memutar dan pengalihan menggunakan angkutan lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×