kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.836.000   17.000   0,93%
  • USD/IDR 16.720   -165,00   -1,00%
  • IDX 6.511   38,26   0,59%
  • KOMPAS100 929   5,57   0,60%
  • LQ45 735   3,38   0,46%
  • ISSI 201   1,06   0,53%
  • IDX30 387   1,61   0,42%
  • IDXHIDIV20 468   2,62   0,56%
  • IDX80 105   0,58   0,56%
  • IDXV30 111   0,69   0,62%
  • IDXQ30 127   0,73   0,58%

Tahun ini, Celanese Corp akan investasi US$ 1,5 M


Selasa, 15 Januari 2013 / 21:13 WIB
ILUSTRASI. Bank Indonesia. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Djumyati P.

JAKARTA. Celanese Corporation berencana untuk menginvestasikan dana sebesar US$1,5 miliar. Perusahaan asal negeri Paman Sam itu melirik investasi di bidang energi terbarukan bioetanol di Kalimantan. 

Menteri Perindustrian MS Hidayat menjelaskan sebelumnya sudah melakukan pertemuan dengan perusahaan ini didampingi oleh Dirut Pertamina Karen Agustiawan. "Dia sudah berhasil di China untuk bioetanol," katanya, Selasa (15/1).

Sejauh ini, perusahaan tersebut tengah melakukan studi untuk rencana investasinya. Pasalnya perusahaan itu ingin membangun pabriknya di Indonesia. "Studi akan beres mungkin tiga bulan dari sekarang. Pokoknya tahun inilah," paparnya. 

Hidayat menyambut baik dengan masuknya perusahaan asal Amerika ini. Ini membuktikan perekonomian di Amerika sudah mulai pulih dan bangkit. 

Sebagai informasi, etanol banyak digunakan sebagai pelarut berbagai bahan-bahan kimia yang ditujukan untuk konsumsi dan kegunaan manusia. Contohnya adalah pada parfum, perasa, pewarna makanan, dan obat-obatan. Dalam kimia, etanol adalah pelarut yang penting sekaligus sebagai stok umpan untuk sintesis senyawa kimia lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×