Reporter: Aprillia Ika | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. Operator seluler terbesar di Indonesia, Telkomsel, berjanji bakal merilis ponsel pintar teranyar keluaran Apple, iPhone 3GS pada tahun ini. "Tunggu saja tahun ini," ujar Gideon Edie Purnomo, VP Channel Management Telkomsel.
iPhone 3GS sendiri merupakan produk teranyar Apple setelah iPhone Classic dan iPhone 3G yang telah masuk pasar Indonesia beberapa waktu lalu. Adapun ponsel canggih Apple terbaru itu bakal dirilis di Amerika Serikat pada 19 Juni 2009 mendatang.
iPhone 3GS ini memiliki kecepatan dalam membuka aplikasi web. Selain itu, produk ini memiliki kemampuan cut, copy dan paste dengan sistem operasi iPhone 3.0.
Di AS, iPhone 3GS dijual seharga US$ 199 untuk kapasitas 16GB dan USD 299 untuk kapasitas 32GB plus kontrak dengan operator seluler AT&T selama dua tahun.
Di AS, harga jual iPhone 3G turun 50% setelah masuknya iPhone 3GS. Namun, Gideon mengatakan, penurunan harga itu akibat adanya subsidi di AS. Sayang, subsidi itu tidak berlaku di Indonesia. "Kami belum memastikan penurunan harga," tegas Gideon. Saat ini, pengguna iPhone 3G di Indonesia sudah mencapai 8.000 pelanggan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News