Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten konsumer multinasional PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) telah menerapkan bekerja atau work from home (WFH) bagi karyawan yang bekerja di kantor. Kendati begitu, karyawan pabrik masih akan bekerja seperti biasa dengan standar keamanan dan kebersihan yang lebih tinggi dibanding biasanya.
Direktur Governance & Corporate Affairs dan Sekretaris Perusahaan Sancoyo Antarikso menjelaskan, sesuai dengan keterangan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menyatakan wabah Covid-19 sebagai pandemi global, Unilever secara global melakukan langkah-langkah preventif untuk melindungi kesehatan karyawan.
Baca Juga: Sampai kapan asing menarik dananya keluar dari pasar saham Indonesia?
"Salah satu caranya adalah dengan menerapkan sistem "Work from home" atau bekerja dari rumah, untuk office-based employees atau para karyawan yang bekerja di kantor yakni kantor pusat, kantor penjualan di area dan kantor di pabrik," jelasnya kepada Kontan.co.id, Minggu (15/3).
Adapun WFH mulai diterapkan UNVR pada Senin (16/3) hingga waktu yang belum ditentukan. Sancoyo menyatakan bahwa Unilever akan terus memantau perkembangan wabah Covid-19.
Baca Juga: Imbas corona, triliunan dana asing menguap dari pasar saham Indonesia
Sancoyo menyatakan upaya ini sejalan dengan langkah-langkah perlindungan dasar yang dikeluarkan oleh WHO yaitu melakukan social distancing atau menjaga jarak interaksi dengan orang lain.
Kendati sudah menerapkan WFH di kantor, Sancoyo mengungkapkan untuk karyawan pabrik, distribusi serta penjualan akan tetap beroperasi seperti biasanya dengan menerapkan standar keamanan serta kebersihan yang jauh lebih tinggi.
Baca Juga: Berikut daftar perusahaan yang menugaskan karyawannya bekerja dari rumah
Sancoyo menjelaskan lebih lanjut akan dilakukan pengukuran suhu tubuh dan penyediaan hand sanitizer serta masker. Selain itu juga dilakukan pembersihan secara berkala di areal kerja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News