Reporter: Akmalal Hamdhi | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) menyatakan komitmennya untuk mendukung pemerintah dalam melakukan pemerataan penyediaan infrastruktur telekomunikasi bagi masyarakat di berbagai wilayah di Indonesia termasuk di wilayah 3T (Terdepan, Terpencil dan Tertinggal). Guna mewujudkan hal tersebut XL Axiata bekerjasama dengan pemerintah, Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi Kementerian Komunikasi dan Informatika atau BAKTI Kominfo.
Group Head Corporate Communications EXCL, Tri Wahyuningsih mengatakan, untuk wilayah 3T, hingga saat ini XL Axiata sudah mengoperasikan lebih dari 360 titik BTS yang dibangun melalui kerjasama skema Universal Service Obligation (USO) dengan Bakti.
Dan di tahun ini XL Axiata juga terpilih sebagai mitra Bakti untuk pengelolaan layanan telekomunikasi broadband 4G LTE pada 132 titik BTS tambahan di area Sumatra, yang berada di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Bengkulu, Lampung, dan Kepulauan Riau, yang mana proses pembangunan atau pengadaannya saat ini sedang berjalan.
Baca Juga: XL Axiata (EXCL) Akan Tebar Dividen Rp 51 per Saham, Berikut Jadwalnya
“Dengan tambahan 132 titik ini, maka semakin bertambah titik lokasi layanan di area 3T yang XL Axiata kelola, termasuk yang melalui program kerja sama dengan BAKTI sebelumnya, yang tersebar di 62 kabupaten dan 17 provinsi, termasuk yang terletak di sejumlah pulau terpencil di Kawasan Timur Indonesia,” ungkap Ayu kepada Kontan, Jumat (29/4).
Ayu menambahkan, dari daftar titik-titik lokasi jaringan 4G yang akan dikelola oleh XL Axiata di Sumatera, beberapa di antaranya berada di Samudera Hindia seperti Mentawai (Sumatera Barat), Nias (Sumatera Utara), serta Pulau Banyak dan Pulau Aceh (Aceh). Lalu ada juga Natuna dan Anambas (Kepulauan Riau) yang jauh di Laut Cina Selatan.
Selanjutnya, di perairan Selat Malaka ada antara lain Pulau Jemur, Kecamatan Rupat Utara (yang berlokasi di Pulau Rupat), dan Kepulauan Meranti yang masuk Provinsi Riau. Titik lainnya berada di desa-desa terpencil yang tersebar di Kabupaten Singkil (Aceh), Kabupaten Pelalawan (Riau), Kabupaten Rokan Hilir (Riau), Kabupaten Bintan (Kepulauan Riau), Kabupaten Karimun (Kepulauan Riau), Kabupaten Seluma (Bengkulu), dan Kabupaten Pesisir Barat (Lampung).
“Program Kerja Sama Operasional BAKTI dan XL Axiata ini masih terus berjalan, total 14 titik BTS sudah dibangun dan ditargetkan keseluruhan proyek pembangunan dapat selesai pada tahun 2022,” tegas Ayu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News