kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Yuk, sambangi ekspo ICT Asean dan India di Jakarta


Kamis, 30 November 2017 / 08:05 WIB
Yuk, sambangi ekspo ICT Asean dan India di Jakarta


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  Indonesia merupakan mitra dagang terbesar kedua India di kawasan Asean. Begitupun dengan India yang merupakan salah satu mitra dagang terkemuka untuk Asean. Di tahun 2015-2016, perdagangan bilateral India-Indonesia telah mencapai US$ 24,1 miliar

Untuk memperkuat hubungan dan komitmen antara India dan kawasan Asean, Telecom Equipment & Services Export Promotion Council (TEPC), dewan promosi dan layanan ekspor telekomunikasi India,  mempersembahkan  India-Asean 2017 ICT Expo pada tanggal 6 Desember dan 7 Desember 2017 di Hotel Shangri-La, Jakarta. Dalam rilis yang diterima KONTAN, Rabu (29/11), konferensi teknologi akbar di akhir tahun ini mendapat dukungan dari Departemen  Perhubungan dan Telekomunikasi Pemerintah India, dan NASSCOM. Situs web acara ini bisa diakses di laman https://indiaasean-ictexpo.telecomepc.in/about-the-exhibition/.

Ajang ini akan menjadi platform untuk konvergensi teknologi dan pertukaran bisnis. Acara ini akan sangat membantu tidak hanya dalam meliput peluang jalur kredit yang diumumkan oleh pemerintah, tapi juga akan membantu perusahaan untuk membangun basis bisnis yang kuat di pasar negara-negara berkembang. Fokus  India - Asean ICT Expo 2017 adalah TI dan telekomunikasi - dua sektor yang merupakan tulang punggung bagi pertumbuhan suatu wilayah manapun. Indonesia telah menjadi salah satu pasar dengan pertumbuhan tercepat di Asia dalam adopsi dan komunikasi TIK teknologi.

Konferensi dan pameran tersebut akan mempertemukan lebih dari 100 perusahaan dari India dan kawasan Asean dan menarik lebih dari 2.000 pengunjung pameran. Manoj Sinha, Menteri Komunikasi India berkunjung ke Indonesia dan memimpin delegasi industri TIK India. Aruna Sundararajan, Sekretaris Departemen Telekomunikasi, Pemerintah India juga akan hadir. Selain itu, 10 Menteri ICT di kawasan Asean juga diundang oleh Pemerintah India.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×