kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Anak usaha Moderland luncurkan properti komersial di Jaktim


Senin, 22 Januari 2018 / 18:01 WIB
Anak usaha Moderland luncurkan properti komersial di Jaktim
ILUSTRASI. Modernland Realty MDLN


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dupla Kartini

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Modernland Realty Tbk(MDLN) melalui anak usahanya, PT Mitra Sindo Sukses telah meluncurkan produk properti komersial baru berupa ruko dan ritel di proyek Township Jakarta Garden City. Proyek bertajuk New East ini akan dibangun di lahan seluas 4,5 hektare (ha) di kawasan Jakarta Timur.

New East akan dikembangkan menjadi dua tahap, yang terdiri dari produk luxurious shophouse dan ritel. Shophouse berupa bangunan tiga lantai dengan lebar 6 meter, 8 meter, dan 10 meter, yang dibanderol dengan harga mulai Rp 4,5 hingga Rp 11 miliar per unit. Sedangkan untuk ritel khusus untuk disewakan.

Peluncuran produk baru Mitra Sindo Sukses itu dilakukan pada 20-21 Januari 2018. Untuk membeli produk anyar ini, konsumen harus menyetor booking fee senilai Rp 50 juta per unit. Pembayaran bisa menggunakan skema tunai keras, tunai bertahap 6-36 kali, dan KPR dengan DP 20-30% diangsur 6-28 kali.

Dalam peluncuran New East tahap I, Mitra Sindo Sukses berhasil menjual sekitar 90% dari total unit yang ditawarkan dengan nilai marketing sales sebesar Rp 171 miliar. Direktur Utama PT Mitra Sindo Sukses Sami Miettinen mengatakan, New East cukup diminati pasar karena memiliki banyak keunggulan dan tingginya prospek kawasan Jakarta Garden City ke depan.

"Keunggulan yang dimiliki New East antara lain, lokasinya strategis, karena berada di area main boulevard, hanya berjarak 300 meter dari AEON Mall. Mengusung tagline New Heart Of The City, ini sejalan dengan akan dijadikannya Jakarta Garden City sebagai pusat gaya hidup baru di Jakarta Timur." kata Sami dalam keterangan resmi, Senin (22/1).

Setelah AEON Mall beroperasi, rencananya IKEA akan segera dibangun di Jakarta Garden City, yang ditargetkan rampung pada 2020.“Sekarang ini rasio jumlah hunian dengan ruang komersial masih sangat realistis untuk bertambah. Jumlah rumah yang sudah dibangun di Jakarta Garden City sebanyak 2000 unit, sementara ruang komersial baru tersedia 200 unit. Jadi masih sangat potensial. Itulah alasan kami banyak memasarkan produk komersial tahun ini,” papar Sami.

GM Sales & Marketing Jakarta Garden City Hyronimus Yohanes mengatakan, mengusung konsep vibrant social center, New East akan dikelilingi landscaping yang indah dengan total 35% kawasan merupakan area hijau.

"Rancangan dan desain New East berbeda dengan shophouse yang pernah ada. Di tengah area terdapat koridor lebar yang difungsikan sebagai taman, water feature, walking space. Selain itu terdapat tiga event space berupa panggung ukuran kecil, sedang, dan besar yang dapat difungsikan untuk acara hiburan dan acara-acara lainnya," kata Hyronimus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×