kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45921,71   -13,81   -1.48%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ekspor kopi tahun ini diperkirakan capai 400.000 ton


Senin, 20 Agustus 2018 / 19:06 WIB
Ekspor kopi tahun ini diperkirakan capai 400.000 ton
ILUSTRASI. Petani memetik biji kopi


Reporter: Tane Hadiyantono | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ekspor kopi Indonesia tahun ini diperkirakan bakal capai 400.000 ton. Namun angka tersebut dinilai stagnan, pasalnya konsumsi dalam negeri terus meningkat dan ekspor jadi cenderung turun.

Hutama Sugandhi, Ketua Umum Gabungan Eksportir Kopi Indonesia (Gaeki) menyampaikan perkiraan tahun ini ekspor kopi akan mencapai 380.000 - 400.000 ton. "Ekspor tidak banyak berubah secara tahunan jadi angka ini kurang lebih stagnan, dan bagus bila bisa capai kinerja tersebut," katanya saat dihubungi Kontan.co.id, Senin (20/8).

Tak hanya itu, Hutama menyampaikan kini ekspor cenderung turun dan bahkan dibalas dengan peningkatan impor. Hal ini terjadi karena produksi dalam negeri berkurang padahal konsumsi dalam negeri terus meningkat.

Oleh karena itu, pemerintah seharusnya secara aktif turun tangan untuk meningkatkan produktivitas dan investasi pada sektor kopi. Hutama menyampaikan, umumnya investasi di bidang kopi membutuhkan waktu 3-4 tahun dari masa tanam hingga produksi.

"Kalau pemerintah mau intensifikasi, harus dari sisi lahan dan petani, apalagi sekarang belum banyak bantuan finansial ke mereka," jelasnya.

Hutama menyatakan, secara otomatis bila kualitas petani ditingkatkan maka otomatis mutu kopi Indonesia menjadi lebih tinggi dan lebih diminati oleh asing.

Adapun saat ini pasar utama kopi Indonesia adalah Amerika Serikat yang menguasai hingga 30% pangsa pasar, kemudian diikuti Uni Eropa sebanyak 30% juga dan Jepang di kisaran 15%.

Indonesia sendiri dalam perdagangan kopi dunia berada di posisi keempat setelah Brazil, Vietnam dan Kolombia di kisaran produksi 650.000 - 700.000 ton setahun atau setara 11-12.5 juta beanbag.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×