kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menteri Jonan dorong batubara punya nilai tambah lewat likuifikasi


Kamis, 12 April 2018 / 19:02 WIB
Menteri Jonan dorong batubara punya nilai tambah lewat likuifikasi
ILUSTRASI. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan


Reporter: Pratama Guitarra | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mendorong peningkatan nilai tambah dari hasil tambang batubara. Pasalnya selama ini komoditas yang disebut emas hitam itu hanya dijual begitu saja tanpa proses nilai tambah.

Menteri Jonan mengatakan peningkatan nilai tambah merupakan amanat Undang-Undang No.4 Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara (Minerba). "Sekarang batubara mau dibuat apa? masa hanya digali, dinaikkan alat angkut lalu dijual. ini kan terlalu simple," katanya Kamis (12/4).

Jonan menuturkan peningkatan nilai tambah dengan mengolah batubara menjadi coal bed methane (CBM). Selain itu pengolahan lainnya melalui proses likuifikasi sehingga batubara bisa menggantikan gas alam cair (LPG).

Jonan juga mendorong PT Pertamina (persero) dan perusahaan tambang batubara melakukan kerjasama dalam peningkatan nilai tambah tersebut. "Dengan begitu nilai tambahnya lebih besar," ujarnya.

Saat ini pemerintah sudah menyiapkan instrumen regulasi dalam peningkatan nilai tambah batubara itu. Hanya saja dia menyayangkan belum ada pelaku usaha yang mencoba meningkatkan nilai tambah batubara. 

Dia menyangkal bila proyek peningkatan nilai tambah tersebut tidak ekonomis. "Saya kira enggak sih ya. nanti kalau saya pensiun tak kerjain itu deh," tutur Jonan.

Direktur Eksekutif Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia (APBI) Hendra Sinadia mengatakan peningkatan nilai tambah itu saat ini belum ekonomis dan teknologi yang digunakan masih mahal.

Oleh sebab itu dia berharap pemerintah memberikan lagi insentif bagi industri tersebut. Dia mengapresiasi pemerintah dalam memberi tax holiday bagi industri pioner lantaran peningkatan nilai tambah batubara termasuk industri pioner.

"Tentu perlu dikaji lebih lanjut bentuk dukungan regulasi untuk mendorong investasi nilai tambah batubara. Banyak aspek termasuk kepastian izin jangka panjang juga," tandas Hendra kepada Kontan.co.id, Kamis (12/4).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×