Reporter: Amalia Fitri | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ace Hardware Tbk (ACES) merencanakan membuka lagi sekitar 15 gerai tahun ini di beberapa titik potensial di Indonesia.
Sugiyanto Wibawa, Direktur Operasional ACES menjabarkan pihaknya akan terus membidik daerah potensial untuk ekspansi gerai dengan porsi 50% di daerah Pulau Jawa dan 50% di luar Pulau Jawa.
"Di mana ada tempat yang bagus, kami pasti buka. Fokus ke daerah yang belum tersentuh. Lihat terus peluangnya, sebab Indonesia sangat potensial kan," ujarnya kepada Kontan saat ditemui di Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Kawan Lama buka gerai perdana Ace dan Informa di Gorontalo
Saat ini, ACES sudah membawahi sekitar 190an gerai dengan rata-rata penambahan 15 gerai per tahunnya. Adapun capex yang digelontorkan tahun ini adalah sebesar Rp250 miliar yang didapat dari dana internal.
Sugiyanta melanjutkan, tahun ini berharap pertumbuhan yang terjadi bisa sekitar 10% sampai 15% seiring ekspansi yang dilakukan.
Sedangkan mengenai virus corona, Sugiyanto mengakui pihaknya belum mengalami dampak signifikan. Namun, beberapa barang yang dijualnya diimpor dari China.